Search

KWPSI meugang bersama anak yatim dan fakir miskin - aceh.antaranews.com

Banda Aceh (ANTARA) - Keluarga besar Kaukus Wartawan Peduli Syariat Islam (KWPSI) melaksanakan hari pemotongan hewan atau meugang bersama anak yatim wartawan dan fakir miskin di wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar. 

"Meugang dengan sistim meuripe (urunan) anggota, jamaah pengajian dan simpatisan KWPSI merupakan kegiatan yang dilaksanakan setiap tahunnya oleh KWPSI,” kata Koordinator KWPSI, Azhari di Gampong Gla Meunasah Baroe, Kecamatan Krueng Barona Jaya, Aceh Besar, Sabtu.

Azhari yang turut didampingi Sekjen KWPSI Muhammad Saman menjelaskan pada Meugang menyambut Ramadhan 1440 Hijriah pihaknya menyantuni sebanyak 65 anak yatim dan fakir miskin.

Pembagian daging untuk anak yatim di kalangan wartawan dan juga fakir miskin tersebut diberikan secara simbolis oleh Sekretaris Dewan Pembina KWPSI H Harun Keuchik Leumiek.

Azhari menyebutkan pada meugang tahun 2019 panitia menyembelih dua ekor lembu yang dibeli dari hasil urunan (meuripee) para anggota, jamaah pengajian dan simpatisan KWPSI. 

Kegiatan meugang dengan sistem meuripee sudah menjadi agenda rutin KWPSI dalam merawat tradisi dan berbagi kebaikan kepada mereka yang membutuhkan sejak 2013.

Ia menambahkan tradisi meugang juga menjadi ajang silaturahmi antar sesama wartawan dan keluarga besar KWPSI. 

Kegiatan pembagian daginf hasil meripee tersebut juga dirangkai dengan makan bersama dengan menu 'Kuah Beulangong' di lokasi pembagian daging meugang. 

Azhari berharap, dengan adanya pembagian daging meugang dapat meringankan beban terutama anak yatim dan fakir miskin dalam menghadapi hari meugang yang memang sudah menjadi tradisi bagi masyarakat Aceh. 

Sekretaris Dewan Pembina KWPSI H Harun Keuchik Leumiek mengatakan dirinya sangat mendukung kegiatan yang dilakukan oleh KWPSI tersebut.

“Saya sangat mengapresiasi terhadap kegiatan yang digelar ini karena ikut berbagi dengan anak yatim dan fakir miskin. Ini sangat membant mereka. 

Ia berharap kegiatan meugang dan berbagi dengan anak yatim dan fakir miskin tersebut dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya.

Let's block ads! (Why?)

https://aceh.antaranews.com/berita/74961/kwpsi-meugang-bersama-anak-yatim-dan-fakir-miskin

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "KWPSI meugang bersama anak yatim dan fakir miskin - aceh.antaranews.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.