Search

Data Masyarakat Miskin Urusan Daerah

Iklan

batampos.co.id – Soal masih banyaknya masyarakat miskin di Batam yang belum tersentuh bantuan pusat, Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita, mengatakan, hal ini tergantung data yang diusulkan pemerintah daerah (Pemda).

Iklan

Ia menilai, sistemnya yakni Bottom Up. Di level pemerintah daerah menyiapkan nama dan mengusulkan kuota sesuai dengan jumlah masyarakat miskin. Sementara di kementrian, menyiapkan anggaran dan menetapkan kuota.

“Ada sekitar 15 juta sekian KPM (Keluarga Penerima Manfaat), Rastra (Beras Sejahtera) dan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai,” kata dia.

Ia mengatakan, pemerintah terus mendorong ada peningkatan baik dari segi anggaran maupun jumlah KPM setiap tahunnya.

“Kami dorong supaya baik secara kualitas maupun kuantitas bisa lebih besar dan lebih baik,” ucapnya.

Jika belum ada yang tersentuh bantuan terkait pengentasan kemiskinan, ia mengaku pemerintah punya kewajiban yang cukup kompleks, dari kemiskinan hingga penanganan bencana.

“Tetapi paling tidak anggaran alokasi anggaran untuk menangani kemiskinan naik tiap tahun, artinya ada perhatian besar tentang program pengurangan kemiskinan,” paparnya.

Sebelumnya, Data Basis Terpadu mencatat warga miskin Kota Batam mencapai 37.250 jiwa. Sementara itu, Batam hanya mendapat jatah bantuan untuk 32.493 jiwa dari Kementrian Sosial (Kemensos) melalui Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Dari jumlah tersebut , artinya sebanyak 4.757 warga miskin tak tersentuh bantuan pemerintah pusat terkait program tersebut. Kepala Dinas Sosial Kota Batam, Hasyimah mengatakan, membantu 4 ribu lebih masyakarat miskin ini dikembalikan ke daerah dan penganggarannya dibenankan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Batam.

“Apa nanti di APBD Perubahan atau 2019, kita tengok nanti kemampuan keuangan. Tentu akan dibantu, tapi ini kan usulkan dulu,” kata Hasyimah belum lama ini.

Menurutnya, Pemko Batam membutuhkan dana yang tidak sedikit untuk membantu warag miskin yang tak tersentuh program BNPT ini.

“Perkiraan kami, sekitar Rp 4 miliar hingga Rp 5 miliar, duit dari mana coba,” ucap dia. (iza)

Let's block ads! (Why?)

https://batampos.co.id/2018/10/20/data-masyarakat-miskin-urusan-daerah/

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Data Masyarakat Miskin Urusan Daerah"

Post a Comment

Powered by Blogger.