Search

Tega! Beras Buat Orang Miskin Saja Dimanipulasi - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Dirut Perum Bulog Budi Waseso (Buwas) mengklaim punya bukti-bukti adanya permainan dalam penyediaan pangan untuk Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk orang miskin. Penyimpangan dilakukan oleh distributor atau penyedia beras di luar Bulog yang dianggapnya memanipulasi kualitas hingga volume bantuan pangan.

Bulog memang telah ditugaskan oleh Kemensos untuk menyediakan 100% beras untuk BPNT, tapi kenyataan di lapangan belum semua penyalur mengikuti Surat Edaran Kemensos bahwa BPNT harus menggunakan beras Bulog. Bulog awalnya hanya diberikan alokasi 30% dari total beras BPNT 2019, tapi Kemensos akhirnya mempercayakan seluruhnya kepada Bulog.

"Saya dapat perlawanan dari program itu karena mendapatkan sesuatu dari program itu. Dia (pemain beras) tidak melihat ini untuk saudaranya tidak mampu, dia pikir ini proyek. Ini akan dibuktikan secara keseluruhannya oleh satgas pangan. dan akan segera ditindaklanjuti," kata Buwas di kantornya, Senin (23/9).

Buwas mengatakan keinginan Bulog untuk menyediakan beras BPNT mendapat perlawanan dari pemain beras. Ia mengklaim, ada serangan di media sosial bahwa beras milik Bulog untuk BPNT kondisinya kotor, bau, dan sebagainya. Ini menurutnya sebagai bukti dari reaksi para pihak yang terusik dengan peran Bulog dalam penyaluran BPNT karena potensi penyimpangan bernilai triliunan rupiah.

"Jadi kita harus lawan, karena korbannya saudara-saudara kita yang tidak mampu. Ini satu bentuk beras yang disetor ke BPNT, di seluruh Indonesia kita ambil sampel. Beras ini medium, tapi dibilang premium. Harganya diterima premium, sehingga jatahnya sedikit. Sudah sedikit, medium lagi. Ini merek-merek nggak jelas," kata Buwas.

Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah bantuan sosial pangan dalam bentuk non tunai dari pemerintah yang diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) setiap bulannya melalui mekanisme akun elektronik yang digunakan hanya untuk membeli bahan pangan di pedagang bahan pangan/e-warong yang bekerjasama dengan bank.Bahan Pangan dalam Program Bantuan Pangan Non Tunai ini adalah beras dan telur.

E-warong adalah agen bank, pedagang dan/atau pihak lain yang telah bekerja sama dengan Bank Penyalur dan ditentukan sebagai tempat pembelian bahan pangan oleh KPM, yaitu pasar tradisional, warung, toko. Nama-namanya antara lain e-Warong KUBE, Warung Desa, Rumah Pangan Kita (RPK), Agen Laku Pandai, Agen Layanan Keuangan Digital (LKD) yang menjual bahan pangan, atau usaha eceran lainnya. (hoi/hoi)

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnbcindonesia.com/news/20190923135617-4-101451/tega-beras-buat-orang-miskin-saja-dimanipulasi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tega! Beras Buat Orang Miskin Saja Dimanipulasi - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.