
Seperti yang diungkapkan oleh CEO Transport Traveloka, Caesar Indra bahwa hal ini berdampak pada traffic atau siklus penjualan. Begitupun dengan layanan agen digital.
"Saya rasa kalau dengan penurunan harga pasti ada peningkatan traffic-lah. Penjualan pasti akan meningkat," ujarnya saat ditemui detikcom di Hotel Pullman Jakarta, Kamis (11/7/2019).
"Kami mengikuti kebijakan airlines. Apa yang diberikan airlines pasti kami akan lakukan," tambah dia.
Caesar mengatakan, dengan adanya penurunan harga tiket pesawat ini diharapkan dapat menjadi harapan bagi industri pariwisata. Hal ini, karena maskapai atau layanan pesawat memiliki dampak signifikan dalam transportasi Indonesia.
"Ini membawa angin segar kepada seluruh industri pariwisata. Karena itu akan membantu tourism jadi turis bisa pergi ke daerah, juga bisa membantu perhotelan," tambahnya.
BACA JUGA: Ini Bahayanya Bila Tiket Pesawat Domestik Tetap Mahal
Menurur Caesar, meski belakangan harga tiket pesawat dianggap melambung tinggi, penjualan tiket domestik mengalami kenaikan.
"Q1 masih meningkat 30 persen, untuk Traveloka ya di pemesanan domestik," ujarnya.
Seperti yang diketahui, pemerintah sebagai regulator dan maskapai mulai membuat strategi untuk menjual harga tiket pesawat lebih terjangkau. Maskapai bujet diminta menurunkan harga pada penerbangan di hari Selasa, Kamis dan Sabtu pukul 10.00-14.00.
Simak Video "Harga Tiket Pesawat Mahal, Pesanan di Traveloka Turun"
[Gambas:Video 20detik]
(sna/aff)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Harga Tiket Pesawat Mulai Turun, Ini Tanggapan Traveloka - detikTravel"
Post a Comment