Search

Naik 11,69%, BEI Patok Pendapatan Rp1,13 Triliun Tahun Depan

JAKARTA - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) meningkatkan target pendapatan sebesar 11,69% di tahun depan. BEI incar pendapatan sebesar Rp1,13 triliun. Proyeksi tersebut meningkat dibandingkan rencana kerja dan anggaran tahunan (RKAT) 2018-Revisi senilai Rp1,01 triliun.

Proyeksi ini merupakan bagian dari RKAT 2019 yang sudah disepakati oleh pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang berlangsung hari ini, Kamis (25/10/2018).

BERITA TERKAIT +

Direktur Utama BEI Inarno Djayadi menyatakan, peningkatan proyeksi itu didorong perkiraan adanya penambahan pada pos pendapatan usaha sebesar 11,25%. Di mana proyeksi atas biaya usaha BEI untuk tahun 2019 sebesar Rp936,6 miliar, sehingga laba sebelum pajak diperkirakan menjadi Rp201,27 miliar.

Baca Selengkapnya: BEI Incar Pendapatan Rp1,1 Triliun Tahun Depan

(kmj)

Let's block ads! (Why?)

http://economy.okezone.com/read/2018/10/25/278/1969053/naik-11-69-bei-patok-pendapatan-rp1-13-triliun-tahun-depan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Naik 11,69%, BEI Patok Pendapatan Rp1,13 Triliun Tahun Depan"

Post a Comment

Powered by Blogger.