Search

Komunitas Toraja Trail Bantu Janda Miskin Korban Longsor di ...

Laporan Wartawan TribunToraja.com, Risnawati

TRIBUNTORAJA.COM, MAKALE - Komunitas Toraja Trail menyerahkan bantuan kepada janda miskin, Tina Lobo di Lingkungan Popong, Kelurahan Tiromanda, Kecamatan Makale Selatan, Tana Toraja, Sulawesi Selatan.

Tina Lobo hanya tinggal berdua bersama anaknya Thomas (17) yang menderita disabilitas di rumah roboh akibat longsor yang menerjang rumahnya berapa saat lalu.

Komunitas yang terdiri dari 300 anggota itu di Ketuai oleh Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara, yang mengatakan bahwa penyerahan bantuan uang tunai tersebut sebagai bukti peduli sosial kepada keluarga Ibu Tina.

"Sumbangan yang kami serahkan ini berasal dari urungan para anggota Komunitas Toraja Trail," tutur Victor kepada TribunToraja.com, Minggu (15/7/2018).

Lanjutnya, pada kesempatan itu, Pemerintah Daerah melalui Wakil Bupati Tana Toraja juga akan memberikan bantuan sosial berupa ternak ayam dan empat ekor babi.

Selain itu, Pemkab Tana Toraja bekerjasama dengan PT Malea Energy juga akan berusaha mendirikan rumah layak huni untuk keluarga Ibu Tina, yang pengerjaannya akan dikebut selama satu minggu kedepan.

"Komunitas Toraja Trail akan terus melakukan aksi sosial bagi masyarakat yang sangat membutuhkan bantuan seperti Ibu Tina ini," tutupnya. (*)

Ket foto : Komunitas Toraja Trail menyerahkan bantuan kepada janda miskin, bernama Tina Lobo di Lingkungan Popong, Kelurahan Tiromanda, Kecamatan Makale Selatan, Tana Toraja, Sulsel, Minggu (15/7/2018).

Let's block ads! (Why?)

http://makassar.tribunnews.com/2018/07/15/komunitas-toraja-trail-bantu-janda-miskin-korban-longsor-di-makale-selatan

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Komunitas Toraja Trail Bantu Janda Miskin Korban Longsor di ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.