Search

IHSG ditutup terkoreksi 0,10%, saat pasar regional pulih di tengah wabah corona

Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup pekan ini di zona merah, Jumat (24/1). Mengutip RTI, indeks terkoreksi 0,10% atau 6,182 poin ke level 6.243,08.

Tercatat 236 saham turun, 149 saham naik, dan 144 saham stagnan. Total volume perdagangan 5,73 miliar saham dengan nilai transaksi capai Rp 5,44 triliun.

Enam dari 10 indeks sektoral membebani langkah IHSG. Sektor agrikultur paling dalam penurunannya 1,23%. Sedangkan sektor industri dasar memimpin penguatan 0,38%.

Baca Juga: IHSG sepi transaksi, turun tipis pada akhir perdagangan sesi I

Saham-saham top losers LQ45 antara lain;

- PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) turun 4,62% ke Rp 3.720

- PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) turun 2,07% ke Rp 1.185

- PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) turun 1,90% ke Rp 1.545

Saham-saham top gainers LQ45 antara lain;

- PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syaria Tbk (BTPS) naik 4,25% ke Rp 4.900

- PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) naik 3,55% ke Rp 3.500

- PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) naik 2,25% ke Rp 7.950

Meski demikian, laju penurunan lebih dalam IHSG tertahan aksi beli investor asing. Di pasar reguler, net buy asing Rp 35,408 miliar dan Rp 159,164 miliar keseluruhan market




Let's block ads! (Why?)

http://investasi.kontan.co.id/news/ihsg-ditutup-terkoreksi-010-saat-pasar-regional-pulih-di-tengah-wabah-corona

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "IHSG ditutup terkoreksi 0,10%, saat pasar regional pulih di tengah wabah corona"

Post a Comment

Powered by Blogger.