Search

Jokowi-Ma'ruf Amin unggul di hitung cepat, harga saham Jardine Cycle & Carriage naik

KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Dari hasil hitung cepat sementara pemilihan presiden yang dikeluarkan sejumlah lembaga survei menyebutkan, pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin mengungguli pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Hasil hitung cepat tersebut rupanya turut mendatangkan sentimen positif bagi pergerakan harga saham Jardine Cycle & Carriage yang terdaftar di bursa efek Singapura.

Rabu (17/4), harga saham pemegang saham PT Astra International Tbk (ASII) tersebut menguat 4,35% menjai S$ 35,98 per saham.

Mengutip Bloomberg, sekitar 90% dari pendapatan tahunan Jardine Cycle & Carriage berasal dari unit bisnis di Indonesia yakni Astra International. Jardine Cycle & Carriage sendiri tercatat memiliki 50,1% saham Astra International.

Jemmy Paul, CEO Manajemen Aset Sucorinvest memperkirakan saham ASII akan menjadi salah satu saham yang bakal naik ketika perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali dibuka, Kamis (18/4).

Paul memprediksikan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bakal reli dalam beberapa hari mendatang dan menguji level tertinggi sepanjang masa yang dicapai pada Februari 2018 yakni di level 6.689,29.


Reporter: Khomarul Hidayat
Editor: Komarul Hidayat
Reporter: Khomarul Hidayat
Editor: Komarul Hidayat
Video Pilihan

Let's block ads! (Why?)

http://investasi.kontan.co.id/news/jokowi-maruf-amin-unggul-di-hitung-cepat-harga-saham-jardine-cycle-carriage-naik

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Jokowi-Ma'ruf Amin unggul di hitung cepat, harga saham Jardine Cycle & Carriage naik"

Post a Comment

Powered by Blogger.