Search

Bus Listrik Moeldoko Mulai Produksi Massal Mei 2019

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan memastikan draf Peraturan Presiden (Perpres) terkait mobil listrik selesai, pada hari ini.

"Soal Perpres mobil listrik tadi sudah diserahkan ke saya dan sudah selesai. Tinggal nanti kita serahkan ke Presiden," ujarnya di Jakarta, Selasa (5/3/2019).

Dia mengatakan, draf Perpres Mobil Listrik tidak perlu lagi melalui rapat terbatas (ratas) dengan Presiden Joko Widodo. Itu karena semua pihak telah memberi persetujuan dan turut andil dalam penyelesaian Perpres Mobil Listrik.

"Mungkin enggak ratas lagi, langsung ke Sekretariat Negara (setneg), karena sudah mereka pegang mudah-mudahan tidak ada masalah. Mudah-mudahan enggak terlalu lama," ujar dia.

Dia menambahkan, perpres nantinya akan memuat aturan tentang insentif fiskal yang diberikan bagi konsumen dan produsen mobil listrik. Namun, tidak disebutkan secara rinci insentif yang akan diberikan nanti.

"Insentif tetap ada. Sudah jadi dari sini nanti sekarang ngerjain itu semua. Ada setneg, ada ESDM, ada kementerian perindustrian, semua yang terkait saja," tegasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3915899/bus-listrik-moeldoko-mulai-produksi-massal-mei-2019

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bus Listrik Moeldoko Mulai Produksi Massal Mei 2019"

Post a Comment

Powered by Blogger.