Search

Pertemuan IMF-World Bank Bawa Devisa Rp 396 Miliar ke Indonesia

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan perhelatan IMF-World Bank (WB) Annual Meeting di Bali memberikan dampak sangat positif bagi iklim investasi di Indonesia.

Pertemuan yang dilaksanakan pada 8-14 Oktober 2018 tersebut, kata dia, sangat penting dalam terbangunnya citra positif Indonesia di mata dunia. Dengan demikian, menarik peluang investasi dari luar.

"Sangat banyak, kita di dunia internasional (pertemuan) di Korea, 2 hari lalu itu sangat mudah menjual peluang di Indonesia," kata dia, di Kantor Bappenas, Jakarta, Selasa 18 Desember 2018.

"Saya berpikir kenapa kita enggak menjadi pemain global. Trust sudah dicapai, kita tinggal bagaimana mengejar mereka sudah tidak susah lagi. Karena IMF-World Bank Annual Meeting kasih rekomendasi yang paling tinggi untuk Indonesia," lanjut dia.

Ketua Panitia Nasional Penyelenggaraan IMF-WB ini mengatakan beberapa perusahaan bahkan sudah secara terang-terangan menunjukkan minat untuk berinvestasi di Indonesia.

Sebagai contoh, Luhut menyebut produsen mobil asal Korea Selatan, Hyundai telah menyatakan minat untuk berinvestasi di sektor industri mobil listrik. "Kemarin kita ke Korea Selatan. Katanya Hyundai mau relokasi mobil listriknya ke indonesia untuk membuat indonesia menjadi hub," tutur dia.

Selain akibat perhelatan IMF-World Bank Annual Meeting di Bali, tentu juga disebabkan potensi industri lithium battery di Indonesia yang sedang tumbuh.

"Karena Indonesia mempunyai produksi lithium battery yang kita kerjasamakan dengan perusahan China, produsen lithium battery terbesar di dunia yang bersaing dengan LG dan Panasonic. Lalu LG dia juga mau dan Panasonic," ujar dia.

Kepada industri yang telah menyatakan minat tersebut, kata Luhut, Indonesia menjamin proses perizinan yang cepat dan transparan. 

"Hyundai tanya bagaimana license (perizinan), saya bilang saya yang urus. Pokoknya saya bilang bawa duit dan teknologi dan indonesia terlibat. Saya bilang bawa tim mu. Saya akan minta kementerian terkait supaya urus jadi cepat selesai," ungkapnya.

"Sehingga jangan ada lagi sogok-menyogok ditangkap KPK lagi. Jadi saya yang urus. Sambil tunggu OSS selesai dikerjakan. Indonesia itu akan sangat transparan. Dengan OSS selesai, itu akan mem-bypass proses perizinan tidak akan ada lagi KKN," tutur dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Pertemuan IMF-Bank Dunia resmi berakhir pada Minggu (14/10/2018). Pertemuan ini menjadi ajang menginformasikan tentang kondisi perekonomian Indonesia di mata dunia. Indonesia bahkan dinilai sukses menjadi tuan rumah untuk event berskala internasional...

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3842996/pertemuan-imf-world-bank-bawa-devisa-rp-396-miliar-ke-indonesia

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pertemuan IMF-World Bank Bawa Devisa Rp 396 Miliar ke Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.