Search

Beli Saham Hotel Belmond, Louis Vuitton Rogoh Kocek Rp 46,5 Triliun

LVMH menyatakan akan membayar USD 25 per saham Belmond. Angka tersebut 40 persen dari harga penutupan perdagangan Kamis. Transaksi pembelian saham Belmond itu diharapkan selesai pada semester I 2018. Nilai transaksi total USD 3,2 miliar termasuk utang.

"Kesepakatan harga 5,6 kali dari penjualan baru-baru ini dan 22,9 kali Ebitda (earning before interest, pajak, depreciation dan amortisasi atau laba sebelum bunga, pajak, depresiasi, dan amortisasi). Ini tinggi, tetapi Belmond memiliki portofolio unik dari aset real estate yang akan memungkinkan LVMH untuk meningkatkan pengalaman mewah," tulis Analis RBC Capital Markets.

LVMH, perseroan berada di belakang label Louis Vuitton dan Christian Dior ini sudah memiliki hotel termasuk Cheval Blanc di resor ski Courchevel di Prancis, dan hotel Bvgalri.

Sedangkan Belmond memiliki dan mengelola 46 hotel mewah, restoran, kereta api dan properti kapal pesiar. Belmond pun beroperasi di 24 negara.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Sebuah hotel mewah di Las Vegas-Nevada tergenang air. Ribuan tamu di hotel tersebut pun terpaksa direlokasi.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3815323/beli-saham-hotel-belmond-louis-vuitton-rogoh-kocek-rp-465-triliun

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Beli Saham Hotel Belmond, Louis Vuitton Rogoh Kocek Rp 46,5 Triliun"

Post a Comment

Powered by Blogger.