:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2411748/original/059986700_1542612236-Proyek_Properti.jpg)
Liputan6.com, Jakarta Tahun politik tak menyurutkan minat pengembang properti untuk terus melakukan ekspansi bisnis dan mengembangkan proyek properti yang tersebar di seluruh pelosok Indonesia.
Ini seperti diungkapkan Prie Mangundiwiryo, Direktur Utama Northcliff Development. Dia mengaku akan tetap melakukan ekspansi bisnis dan mengembangkan belasan proyek properti yang tersebar di seluruh pelosok Indonesia.
“Kami melihat adanya pertumbuhan di beberapa titik tertentu di Indonesia, yang jika dikelola dengan efektif dan efisien akan menghasilkan sesuatu yang besar. Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden itukan bunga-bunga demokrasi. Kami yakin pemerintah saat ini mampu mempertahankan kestabilan pondasi ekonomi sehingga investasi tetap berkembang dan daya beli masyarakat tetap ada,” ujar dia dalam keterangan persnya, Senin(19/11/2018).
Sepanjang 2018, pertumbuhan penjualan properti di Indonesia bisa dibilang tidak terpengaruh oleh hiruk pikuk rangkaian pesta demokrasi yang akan dilangsungkan tahun 2019. Memasuki paruh kedua tahun 2018, para pencari properti masih optimistis dengan iklim pasar properti nasional.
Kepuasan terhadap iklim properti in idisebabkan oleh faktor kenaikan harga properti yang stabil, serta apresiasi terhadap kenaikan harga properti jangka panjang. Bagi para investor properti, faktor kenaikan harga ini bisa dipandang sebagai peluang investasi di masa depan.
Dia mengaku jika sejak awal tahun lalu hingga saat ini, perusahaan terus bergerak menyongsong besarnya peluang yang ada di depan mata. Saat ini pihaknya sedang mengembangkan 12 proyek properti di tempat-tempat yang memiliki pertumbuhan ekonomi tinggi, terutama di area wisata kelas dunia.
"Ada di Garut, Ciawi, Anyer, Semarang, Yogyakarta, Labuan Bajo, Medan, Anambas, hingga di Sorong-Papua,” jelas dia.
Bahkan dia mengaku akan menampilkan delapan proyek, dua di antaranya sudah dipasarkan pada pameran yang bertajuk REI Mandiri Property Expo 2018.
REI Mandiri Property Expo 2018 berlangsung di Hal A Jakarta Convention Center pada 17-25 November 2018 ini. Pada pameran ini, Northcliff Development menempati salah satu booth terbesar di pameran ini yang dilengkapi layar videotron untuk menampilkan proyek propertinya.
https://www.liputan6.com/bisnis/read/3695762/tahun-politik-tak-urungkan-niat-pengembang-properti-ekspansi-bisnisBagikan Berita Ini
0 Response to "Tahun Politik Tak Urungkan Niat Pengembang Properti Ekspansi Bisnis"
Post a Comment