TRIBUNWOW.COM - Artis peran Raline Shah memerankan tokoh bernama Tika di film Orang Kaya Baru.
Film ini bercerita tentang keluarga dari tokoh Tika yang baru saja mendapatkan kekayaan mendadak sepeninggal sang ayah.
Menurut Raline, ia tak mengalami kesulitan saat berperan menjadi orang kaya.
Justru saat harus berperan sebagai orang miskin, Raline takut tak dipercaya.
"Enggak ada observasi sih buat jadi orang kaya. Ha ha. Karena kan aku juga selebriti yang gaya hidupnya mengarah seperti orang-orang high society," kata Raline dalam jumpa pers film Orang Kaya Baru di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Rabu (17/10/2018).
• Tak Pernah Naik Bus di Jakarta, Raline Shah Rela Nongkrong di Terminal Blok M Demi Peran Barunya
"Jadi kita lebih yakin untuk memerankannya. Pas jadi orang miskin itu, takut enggak dipercaya," imbuhnya.
Bahkan beberapa kali sang sutradara, Ody C Harahap meminta pihak make-up untuk mengubah riasan Raline agar lebih meyakinkan sebagai orang miskin.
"Lumayan ada bagian-bagian yang kata Mas Ody, 'Ah gue enggak percaya nih elu miskin. Eh miskinin lagi nih si Raline'. Mungkin kalau orang di luar, miskin lagi? Maksudnya gimana? Tapi mungkin maksudnya lebih diitemin, bajunya dijelekin lagi," ucap Raline.
Raline juga harus mengubah sifatnya agar lebih meyakinkan.
"Ini orang miskin kayaknya enggak kayak gini deh mas Ody. Kalau makan tuh harusnya sambil berdiri, slengean. 'Iya iya benar-benar, lupa gue'. Jadi kayak ngingetin satu sama lain," ungkap Raline.
http://wow.tribunnews.com/2018/10/17/raline-shah-takut-tak-dipercaya-saat-perankan-orang-miskinBagikan Berita Ini
0 Response to "Raline Shah Takut Tak Dipercaya saat Perankan Orang Miskin"
Post a Comment