Search

Ingin Gaji Besar? Ini Cara Negosiasi dengan Bos

JAKARTA – Keahlian negosiasi adalah kemampuan yang sering dikaitkan dengan jabatan tinggi perusahaan atau pemimpin bisnis. Padahal, keterampilan ini juga harus dimiliki oleh semua orang, bahkan karyawan entry level sekali pun.

Melansir Qerja.com, Minggu (14/10/2018), kandidat karyawan hingga pekerja kantoran perlu mempunyai keahlian negosiasi untuk mendapatkan gaji lebih baik, saat berdiskusi dengan tim kerja, hingga membuat beberapa kesepakatan dengan klien pada sebuah proyek. Oleh karena itu, Anda perlu meningkatkan keahlian negosiasi. Begini caranya.

BERITA TERKAIT +

1. Berlatih Berkata ‘Tidak’

Sebagian besar orang cenderung menghindari konfrontasi, sehingga selalu berkata ya dan menyetujui banyak hal meski merugikan diri sendiri. Anda harus mencoba untuk memprogram ulang pikiran dengan berlatih berkata tidak.

Baca Juga: Tips Rekrut Karyawan untuk Bisnis Rumah Makan

Anda bisa memulai dengan hal kecil seperti berkata tidak untuk lembur atau menolak memberi bantuan pada rekan kerja ketika sedang sibuk. Setelah terbiasa berkata tidak, Anda akan merasa berani menolak untuk hal-hal besar seperti saat bernegosiasi dengan klien.

2. Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Kebanyakan orang tidak berargumen karena merasa tidak percaya diri. Mereka merasa tidak mampu sehingga meremehkan diri sendiri.

Untuk menghalau perasaan tersebut, Anda harus memahami nilai, keahlian, kemampuan, dan pengalaman berharga yang dimiliki dalam diri. Hal ini akan berguna saat Anda mengajukan penawaran untuk negosiasi. Anda percaya diri menawarkan nilai tinggi karena merasa mampu memberikan keuntungan besar untuk perusahaan.

Baca Juga: Tak Ingin Stres, Generasi Milenial Ingin Budaya Kerja Seperti Ini

3. Mengasah Kemampuan Komunikasi

Selain membaca bahasa tubuh, Anda juga perlu memperhatikan kemampuan komunikasi verbal. Anda mesti mencari cara untuk bisa berbicara dengan baik sehingga memikat orang lain.

Anda bisa meningkatkan keahlian ini saat mengobrol dengan rekan kerja. Pastikan setiap ucapan Anda jelas artikulasinya. Dengan sering ‘berlatih’, Anda jadi tahu kapan harus meninggikan atau merendahkan suara, mempercepat atau memperlambat penjelasan, dan sebagainya.

(Feb)

Sebelumnya

1 / 2

Let's block ads! (Why?)

http://economy.okezone.com/read/2018/10/14/320/1963807/ingin-gaji-besar-ini-cara-negosiasi-dengan-bos

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ingin Gaji Besar? Ini Cara Negosiasi dengan Bos"

Post a Comment

Powered by Blogger.