Search

Dirut Inalum Pastikan Akan Bekerjasama dengan Freeport Soal Pengoperasian Wilayah Tambang

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Utama (Dirut) PT Inalum, Budi Gunadi Sadikin, mengatakan pihaknya akan bekerjasama secara baik dengan Freeport terkait pengoperasian Freeport setelah adanya divestasi saham sebesar 51 persen.

Kerjasama yang baik diyakinkan dapat membantu meningkatkan operasi wilayah tambang Freeport yang berlokasi di Papua itu.

Baca: Sekjen Berkarya Desak Pemerintah Putar Film G-30S/PKI Secara Nasional

"Kita mau jalanin ini sama sama, karena penting buat Inalum dan Freeport itu operasi berjalan mulus," kata Budi Gunadi saat ditemui di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Jakarta Pusat, Jumat (28/9/2018).

Koordinasi yang bagus diantara keduanya juga diperlukan terlebih tambang terbuka (open pit) Freeport akan habis dan akan beralih ke tambah bawah tanah (underground pit).

Baca: Presiden Jokowi Sampaikan Dukacita atas Bencana Gempa di Sulawesi Tengah

"Karena sekarang yang open pit akan habis lalu akan transisi ke tambang bawah tanah dimana di tahun 2019 sama tahun 2020 produksi akan turun jauh karena habisnya yang open pit," papar Budi Gunadi.

Budi juga memastikan dalam pengoperasian mereka akan menciptakan suasana damai dalam bekerja dan tidak akan ada ribut-ribut.

"Nah transisi ke underground pit ini butuh kerjasama yang baik. Kita tidak boleh tertekan tidak boleh ribut-ribut harus benar-benar kerjasama untuk jadi ini," kata Budi Gunadi.

Baca: Gara-gara kejar pesawat di bandara, seorang penumpang dirobohkan polisi

Sementara itu untuk pemilihan manajemen yang akan mengurus Freeport, Inalum akan melakukan pertemuan untuk membahas hal tersebut dengan Freeport.

"Kita akan pilih bersama sama (belum disepakati untuk itu?) iya jadi kita akan pilih bersama, kita perhatikan yang terbaik supaya jangan terganggu," kata Budi Gunadi.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/bisnis/2018/09/29/dirut-inalum-pastikan-akan-bekerjasama-dengan-freeport-soal-pengoperasian-wilayah-tambang

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dirut Inalum Pastikan Akan Bekerjasama dengan Freeport Soal Pengoperasian Wilayah Tambang"

Post a Comment

Powered by Blogger.