JAKARTA - PT Waskita Karya (Persero) Tbk mencatat laba bersih perseroan pada triwulan II-2018 sebesar Rp3,938 triliun. Jumlah itu meningkat 176% dibandingkan kinerja laba bersih pada periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp1,426 triliun.
Sementara untuk pendapatan usaha, emiten dengan kode WSKT mencatat sebesar Rp22,90 triliun atau bertumbuh 47,26% dibandingkan pencapaian pada periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp15,55 triliun.
Mengutip keterangan Waskita Karya, Selasa (24/7/2018), hal ini disebabkan adanya laba pada Anak Perusahaan sebesar 30% dan sisanya berasal dari operasional perseroan.
Pada semester II-2018 perseroan diharapkan akan menerima pembayaran dari sejumlah proyek turnkey yang rampung dengan perkiraan nilai Rp19 triliun. Di antaranya adalah pembayaran proyek LRT Sumatera Selatan yang akan cair Rp4 triliun pada triwulan III. Sisanya berasal dari beberapa proyek turnkey lainnya.
Selain itu, rasio utang berbunga terhadap ekuitas (DER) pada posisi Juni 2018 adalah 2,13 kali. Menurut covenant credit Waskita kepada pihak ketiga, maksimal rasio utang berbunga kepada ekuitas yang diperbolehkan sebesar tiga kali. Rasio keuangan Perseroan masih cukup baik, dengan angka Current Ratio sebesar 1,2 kali dan Debt Service Coverage Ratio sebesar 3,6 kali.
Saat ini, Waskita Karya tengah fokus untuk menyelesaikan proyek-proyek infrastruktur yang sedang dikerjakan. Di mana jumlah total nilai kontrak dari proyek-proyek infrastruktur tersebut sebesar Rp97,64 triliun.
Adapun proyek tersebut berasal dari pengembangan proyek infrastruktur jalan tol, baik Trans Jawa maupun Trans Sumatera.
(feb)
(rhs)
http://economy.okezone.com/read/2018/07/24/278/1926553/laba-waskita-karya-meroket-176-kantongi-rp3-93-triliunBagikan Berita Ini
0 Response to "Laba Waskita Karya Meroket 176%, Kantongi Rp3,93 Triliun "
Post a Comment