Search

Ambil Alih Pembangunan dan Renovasi Sekolah, Anggaran PUPR Bakal Naik

JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan mengambil alih pembangunan dan renovasi fisik bangunan sekolahan. Semula renovasi dan pembangunan sekolah berada di wilayah Kementerian dan Lembaga masing-masing.

Untuk Poltikeknik Keuangan STAN anggaran tersebut dahulu berada di wilayah Kementerian Keuangan, begitu juga madrasah-madrasah saat ini berada di ranah Kementerian Agama. Sementara untuk universitas-universitas dan sekolah saat ini masih berada di wilayahnya Kementerian Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan hingga Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti).

BERITA TERKAIT +

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuldjono mengatakan, pengambilalihan tersebut diputuskan pada saat sidang kabinet beberapa waktu lalu. Pada saat itu, Presiden Joko Widodo meminta agar belanja barang yang tidak menambah kapasitas untuk dialihkan kepada belanja yang lebih bermanfaat.

"Dari program itua, kalau yang disukai akan dikerjakan oleh PUPR. Semisal renovasi sekolah, renovasi rumah sakit di universitas, kemudian madrasah," ujarnya saat ditemui di Gedung DPR-RI, Jakarta, Selasa (24/7/2018).

 

Menurut Basuki, dengan adanya pengambilalihan ini maka secara otomatis akan ada penambahan anggaran di kementeriannnya. Meskipun begitu dirinya enggan menyebutkan nominal angka dari anggaran yang akan ditambah tersebut.

Sebab, untuk melakukan penambahan anggaran dirinya harus melakukan koordinasi dahulu kepada kementerian dan lembaga terkait. Khususnya untuk mengetahui seberapa besar pembangunan dan renovasi fisik dari sekolah tersebut.

Seperti diketahui, Kementerian Keuangan mencatat jika Kementerian PUPR telah mengajukan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2019 (RAPBN) sebesar Rp102 triliun. Angka tersebut turun dari pagu indikatif 2018 yang mencapai Rp107,4 triliun.

"Iya (ada tambahan anggaran). Dari PUPR tambah sekitar Rp1 triliun kan. Dari Rp3,4 triliun PUPR jadi nambah sekitar Rp5 triliun. Tapi pastinya belum tergantung fisiknya yang di Kemendikbud, Ristek Dikti, Kemenag," jelasnya.

 

Selain sekolah lanjut Basuki, bahkan ada wacana jika pasar juga akan diserahkan kepada Kementerian PUPR untuk renovasi dan pembangunannya. Sebab secara terang-terangan, Menteri Perdagangan Enggartisto Lukita mengaku tidak sanggup jika harus mengerjakan renovasi dan pembangunan pasar juga.

"Dalam sidang kabinet Menteri Perdagangan angkat tangan. Pak, pasar juga kami serahkan," ucapnya.

(dni)

Let's block ads! (Why?)

http://economy.okezone.com/read/2018/07/24/320/1926835/ambil-alih-pembangunan-dan-renovasi-sekolah-anggaran-pupr-bakal-naik

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ambil Alih Pembangunan dan Renovasi Sekolah, Anggaran PUPR Bakal Naik"

Post a Comment

Powered by Blogger.