Search

Simak rekomendasi teknikal HOKI, ANTM, ISAT

Reporter: Danielisa Putriadita | Editor: Anna Suci

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berikut ini rekomendasi teknikal tiga saham pilihan dari sejumlah analis untuk diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia pada Rabu (8/1).

1. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM)

Saham ANTM ditutup melemah konsolidasi dan membentuk candle bearish harami. Indikator stochastic berada di area overbought disertai dengan volume perdagangan yang cukup besar. Indikasi adanya jenuh beli sudah terlihat sehingga berpotensi terjadi koreksi jangka pendek menguji level support Rp 850.

Namun horison yang lebih panjang, ANTM saat ini masih berada pada trend bullish continuation menguji level resistant jangka menengah Rp 915 sejalan dengan harga emas ANTM yang masih berada pada trend bullish.

Rekomendasi: Hold
Support: Rp 850
Resistance: Rp 915

Hendri Widiantoro, Erdikha Elit Sekuritas

2. PT Buyung Poetra Sembada Tbk (HOKI)

Pada saham HOKI muncul pola bullish harami pattern dengan indikator RSI bergerak menguat. Namun moving average (MA)5 membentuk pola death cross dan volume perdagangan HOKI menurun.

Rekomendasi: Buy
Support: Rp 875
Resistance: Rp 950

Achmad Yaki, BCA Sekuritas

3. PT Indosat Tbk (ISAT)

Pada pergerakan saham ISAT, indikator RSI bergerak menguat. Indikator stochastic membentuk pola golden cross. Indikator MCAD bergerak menurun dan membuat saham ISAT berpotensi rebound dalam jangka pendek. Namun, tren keseluruhan berpotensi menurun.

Rekomendasi: Hold
Support: Rp 2.870
Resistance: Rp 3.000

William Hartanto, Panin Sekuritas




Let's block ads! (Why?)

http://investasi.kontan.co.id/news/simak-rekomendasi-teknikal-hoki-antm-isat

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Simak rekomendasi teknikal HOKI, ANTM, ISAT"

Post a Comment

Powered by Blogger.