Reporter: Muhammad Kusuma | Editor: Komarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP) akan mulai menggarap proyek jalan tol Harbour Road II pada kuartal II tahun depan. Proyek jalan tol sepanjang 9,67 kilometer yang menghubungkan tol Pluit hingga Ancol ini diperkirakan mulai beroperasi pada tahun 2022.
CMNP memproyeksikan kebutuhan investasi proyek ini mencapai Rp 13,55 triliun hingga proyek kelar.
Baca Juga: Ini rencana bisnis Road King Group, pembeli jalan tol Waskita Toll Road
Tahun depan, CMNP berencana menganggarkan belanja modal (capital expenditure atau capex) senilai Rp 4 triliun untuk pembangunan tol Harbour Road II.
Untuk memenuhi kebutuhan pendanaan proyek ini, CMNP menggunakan skema contractor pre financing (CPF). “Untuk strategi pendanaan itu kita sudah merencanakan akan menggunakan sistem CPF,” kata Direktur Independen Muhdhor Nurohman pada public expose PT CMNP di Gedung Citra Marga Jakarta Utara, Kamis (19/12).
Untuk menggarap proyek Harbour Road II ini, CMNP kemungkinan akan menggandeng PT Wijaya Karya Tbk (WIKA).
Mudhor mengatakan, hingga saat ini CMNP memang belum melakukan tender konstruksi tol Harbour Road II. “Iya kami belum tenderkan," jelas Muhdhor.
Hingga saat ini, CMNP sudah mendapatkan Surat Izin Prinsip Menteri Penambahan Lingkup dan sedang menunggu persetujuan Bina Marga terkait Berita Acara Basic Design dan Penambahan Lingkup Jalan Tol Harbour Road II.
Baca Juga: Lembaga Manajemen Aset Negara telah mengelola Rp 29,1 triliun aset negara
Tol Harbour Road II sendiri diprediksi akan dilewati hingga 33.000 kendaraan setiap harinya.
http://investasi.kontan.co.id/news/mulai-bangun-tol-harbour-road-ii-citra-marga-cmnp-siapkan-capex-rp-4-triliun
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mulai bangun tol Harbour Road II, Citra Marga (CMNP) siapkan capex Rp 4 triliun"
Post a Comment