Search

Harga Sayuran di Pasar Manis Bergerak Naik - https://radartasikmalaya.com/

MENUNGGU PEMBELI. Pedagang sayur di Pasar Manis Kabupaten Ciamis Dedi (29) menunggu pembeli di kiosnya Sabtu (2/11). FATKHUR RIZQI / RADAR TASIKMALAYA
MENUNGGU PEMBELI. Pedagang sayur di Pasar Manis Kabupaten Ciamis Dedi (29) menunggu pembeli di kiosnya Sabtu (2/11). FATKHUR RIZQI / RADAR TASIKMALAYA

CIAMIS – Beberapa harga sayuran di Pasar Tradisional Manis Kabupaten Ciamis bergerak naik. Besaran kenaikannya variatif. Mulai Rp 1.000 hingga Rp 8.000. Kenaikan tersebut disebabkan stok yang terbatas karena dampak dari musim kemarau.

Pedagang sayuran Pasar Manis Kabupaten Ciamis Dedi (29) mengatakan kenaikan harga sayuran sudah berlangsung sejak seminggu terakhir. Seperti, daun bawang seperempatnya awalnya Rp 4.000 menjadi Rp 5.000 dan kacang panjang dari setengah kilogramnya seharga Rp 4.000 naik menjadi Rp 5.000. Kenaikan sayuran tersebut kemungkinan dampak dari musim kemarau yang menyebabkan kualitas sayuran kurang bagus.

“Khusus harga sayuran buncis yang meningkatkan lumayan tinggi awalnya (31/10, Red) Rp 10.000 sekarang menjadi Rp 18.000. Mahalnya (sayuran buncis, Red) memang jarangnya stok sayuran tersebut dan tingginya permintaan sayuran itu (buncis, Red) untuk hajatan pada Mulud (kelahiran Nabi Muhammad SAW, Red),” kata di kepada Radar, Sabtu (2/11).

Kenaikan sayuran tersebut, kata Dedi, dikeluhkan pembeli dan pelanggannya. Selain itu, karena harganya naik, ia mengurangi pembelian sayuran. Sebelumnya dia bisa menyiapkan stok 10 kilogram, sekarang hanya 5 kilogram.

“Sejak melejitnya harga buncis saya mengurangi stok, soalnya harga mahal dan peminat kurang karena pembeli kaget dengan kenaikan harga tersebut (kenaikan harga buncis, Red),” ujar dia.

Senada, pedagang sayuran Pasar Tradisional Manis Ita (39) menjelaskan kenaikan sayuran buncis di akhir Oktober masih di kisaran Rp 9.000 per ki­lo­­gram, na­mun awal November bisa mencapai Rp 16.000 per kilogram. “M­u­sim kemarau sayuran buncis langka jadi harganya naik,” katanya.

Ia berharap, kenaikan harga sayuran di Pasar Tradisional Manis mampu distabilkan kembali, karena nanti bisa merugikan pedagang. Namun, dia tidak bisa berbuat apa-apa karena kenaikan harga sayur itu terjadi merata di pedagang sayuran lainnya.

“Harusnya harga bisa stabil, jadi pembeli bisa kebeli (sayuran buncis, Red) walaupun naik-turunnya itu sudah biasa,” ujarnya.

Tak hanya pedagang yang merasakan kenaikan sayuran buncis, Tarman (55) seorang pembeli dari Desa Muktisari Kecamatan Cipaku mengeluhkan kenaikan sayur buncis. Ia meminta harga buncis segera dinormalkan kembali sekitar Rp 7.000 sampai Rp 9.000.

“Naiknya kebangetan jadi setiap membeli buncis sedikit dan kalau bisa murah lagi,” harapannya. (riz)

loading...

Let's block ads! (Why?)

https://www.radartasikmalaya.com/harga-sayuran-di-pasar-manis-bergerak-naik/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga Sayuran di Pasar Manis Bergerak Naik - https://radartasikmalaya.com/"

Post a Comment

Powered by Blogger.