Search

Laba bersih Barito Pacific (BRPT) turun 73,8% sepanjang semester I 2019

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Barito Pacific Tbk (BRPT), baru saja merilis laporan keuangan untuk periode semester I/2019. Hasilnya, kinerja emiten penghunianggota indeks Kompas100 ini, mengalami penurunan dibandingkan tahun lalu.

Per 30 Juni 2019, BRPT mengantongi pendapatan US$ 1,302 miliar. Angka ini mengalami penurunan 16% secara year-on-year (yoy) dari yang sebelumnya mencapai US$ 1,55 miliar.

Baca Juga: Meski Masih Ada Aksi Massa, IHSG Hari Ini Ditutup Menghijau Ke 6.146,40

Di sisi lain, beban pokok pendapatan dan beban langsung BRPT juga ikut turun sebesar hampir 12% menjadi US$ 973,43 juta. Penurunan beban pokok pendapatan ini diakibatkan oleh turunnya bahan baku bisnis petrokimia, terutama harga Naphtha.

Sehingga, semester ini Barito Pacificmengantongi laba kotor sebesar US$ 328,87 juta atau turun 26,2%. BRPT juga berhasil menekan sejumlah beban seperti pos beban umum dan administrasi menjadi US$ 51,38 juta serta beban keuangan menjadi US$ 99,17 juta,

Baca Juga: Kinerja Jeblok, Chandra Asri (TPIA) Tetap Ekspansif

Sementara, beban penjualan tercatat naik 7,2% menjadi 22,47 juta. Alhasil, laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk turun 73,8% menjadi US$ 10,91 juta.

Padahal, di semester lalu laba bersih BRPT mencapai angka US$ 41,65 juta. Per 30 Juni 2019, jumlah asset BRPT mencapai US$ 6,98 miliar. Jumlah ini terdiri atas liabilitas sebesar US$ 4,25 miliar dan ekuitas sebesar US$ 2,73 miliar.


Reporter: Akhmad Suryahadi
Editor: Noverius Laoli
Video Pilihan

Reporter: Akhmad Suryahadi
Editor: Noverius Laoli

Let's block ads! (Why?)

http://investasi.kontan.co.id/news/laba-bersih-barito-pacific-brpt-turun-738-sepanjang-semester-i-2019

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Laba bersih Barito Pacific (BRPT) turun 73,8% sepanjang semester I 2019"

Post a Comment

Powered by Blogger.