
Laporan wartawan Sripoku.com, Abdul Hafiz
SRIPOKU.COM, PALEMBANG --- Dalam menyambut ulang tahun Astra Motor ke-49 tahun pada tanggal 15 Juni 2019, berbagai kegiatan digelar Astra Motor Sumatera Selatan.
Salah satu kegiatan yang diselenggarakan adalah pembagian paket sembako gratis yang di tujukan untuk masyarakat sekitar daerah Main Dealer Jl A Yani Palembang.
Pemberian paket sembako ini sudah disurvei terlebih dahulu dengan memberikan kupon yang bisa ditukarkan dengan paket sembako gratis. Sasaran pembagian sembako ini adalah tukang becak, dan beberapa masyarakat kurang mampu di beberapa daerah Plaju. Adapun paket sembako ini berisi mulai dari beras, gula pasir, teh, susu kaleng dan minyak goreng.
• Sambut Ultah ke-49 Tahun Astra Motor Gelar Donor Darah Kerjasama PMI, Galang 49 Kantong Darah
• Afran Terkejut tak Percaya Ditelepon Astra Motor Sumsel Menangkan Undian Isi BBM Dapat Motor Supra
Ronny Agustinus selaku Region Head Astra Motor Sumsel dan Ibu Evalyn Susilowati selaku Finance Manager Astra Motor Sumsel menyerahkan langsung sebanyak 49 paket sembako gratis ini.
Kegiatan yang berlangsung dari pukul 15.00 ini mendapat respon positif dan antusias dari masyarakat sekitar.
”Bahwa di 49 tahun ini semoga Astra Motor menjadi yang terbaik, memberikan dampak yang lebih besar terhadap masyarakat sekitar," ujar Ronny.
• 5 Artis Janda Cantik 40 Tahunan Betah tak Menikah, No 2 Punya Enam Anak Tapi Masih Awet Muda!
Aldi, salah seorang warga yang menerima sembako mengucap syukur dan berterima kasih kepada Astra Motor.
”Saya sangat bersyukur mendapat paket sembako ini dari Astra Motor, semoga masyarakat sekitar seperti kami tetap di perhatikan selalu," kata Aldi, salah seorang penerima paket sembako. (Abdul Hafiz)
https://palembang.tribunnews.com/2019/06/16/rayakan-hut-asmo-ke-49-astra-motor-sumsel-bagikan-paket-sembako-gratisBagikan Berita Ini
0 Response to "Rayakan HUT ASMO ke-49, Astra Motor Sumsel Bagikan Paket Sembako Gratis - Sriwijaya Post"
Post a Comment