BANGKAPOS.COM, BANGKA-- Dinas Pertanian dan Disperindagkop Bangka Tengah akan jual Daging Sapi Subsidi Lebaran seharga Rp 30.000,- perkilogramnya kepada masyarakat kurang mampu.
drh Nanang menyebutkan untuk harga, Rp 30.000,- merupakan harga yang telah ditetapkan secara bersama oleh Dintan dan Disperindagkop Bangka Tengah dan Pemda Bateng.
Dari harga tersebut, drh Nanang menyampaikan masyarakat yang kurang mampu diharapkan dapat memenuhi kebutuhan ketika lebaran dan mempergunakan daging sapi dengan semaksimal mungkin.
Perwakilan Disperindagkop, Erik saat melakukan pengecekan Sapi di Rumah Potong Pak Samud menyebutkan 33 ekor Sapi yang telah disiapkan nantinya akan dipotong dan akan dialokasikan kepada masyarakat di Bangka Tengah yang kurang mampu sebanyak lima ton.
"Lima ton Daging Sapi nantinya akan kami disitribusikan dari rumah potong menuju pasar-pasar besar yang ada di seluruh Bangka Tengah", ujar Erik kepada Bangkapos.com pada Sabtu, (25/5/2019).
Lebih lanjut pendistribusian Daging Sapi Subsidi sebut Erik akan mulai dilakukan pada Akhir Bulan Mei 2019, atau kurang lebih pada Rabu, (29/5/2019) nanti dan akan mulai dilakukan di Kecamatan Sungaiselan serta akan dilakukan di 63 desa secara bergantian dan berurutan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.
"Kita prioritaskan yang jauh-jauh dulu mengingat jarak yang cukup jauh", sebutnya. (Bangka Pos/Jhoni Kurniawan)
http://bangka.tribunnews.com/2019/05/25/murah-meriah-daging-subsidi-jelang-lebaran-dijual-rp-30000-perkilogramBagikan Berita Ini
0 Response to "Murah Meriah, Daging Subsidi Jelang Lebaran Dijual Rp 30.000 Perkilogram - Bangka Pos"
Post a Comment