Search

Sawo Raksasa Bakal Jadi Komoditas Ekspor RI

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pertanian (Kementan) berupaya meningkatkan produksi buah-buahan lokal, yang tidak hanya dikonsumsi dalam negeri, namun hingga diekspor. Salah satunya dengan mendorong perkembangan sentra pembibitan di berbagai daerah.

Daerah sentra pembibitan yang menjadi perhatian Kementan yakni Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Di daerah ini, tepatnya di Dusun Teki, Desa Kebonrejo, Kecamatan Salaman, terdapat sentra pembibitan sawo raksasa atau disebut Mamey Sapote asal Meksiko dan klengkeng keteki.

Kemudian Dusun Brengkel 1, Desa Brengkel Kecamatan Salaman merupakan sentra pembibitan alpukat.

"Bibit buah di daerah ini merupakan bibit unggul. Bibitnya tersedia kapan saja dan jumlahnya banyak. Buah yang dihasilkan berkualitas sangat bagus," ujar Direktur Jenderal Hortikultura Kementan, Suwandi, di Jakarta, Jumat (19/4/2019).

Dia mengatakan, dengan berkembangnya sentra pembibitan seperti ini, produksi buah lokal semakin meningkat dan kualitasnya pun semakin meningkat.

Dengan demikian, buah lokal semakin mendominasi pasar domestik dan ekspor. Upaya pemerintah guna menekan impor melalui substitusi pun optimis bisa dilakukan lebih cepat.

"Bagi petani di seluruh Indonesia, bisa datang belajar ke Magelang belajar pembibitan. Bagi yang mau beli, silahkan datang juga ke Magelang. Kita majukan budidaya buah lokal. Kualitas buah kita jauh lebih bagus," kata dia.

Mugiyanto, salah satu pembibit di wilayah tersebut mengatakan, jenis sawo raksasa mamey sapote yang dikembangkan antara lain Magana, Loreta, Havana dan Qiwes. Berat sawo raksasa bisa di atas 2 kg per buah yang rasanya mirip ubi Cilembu.

"Sawo raksasa sudah dikembangkan 5 tahun. Sepanjang waktu berbuah terus, tidak mengenal musim. Buahnya dari kembang sampai bisa dipanen (konsumsi) kurang lebih 9 bulan," ungkap dia.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3945636/sawo-raksasa-bakal-jadi-komoditas-ekspor-ri

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sawo Raksasa Bakal Jadi Komoditas Ekspor RI"

Post a Comment

Powered by Blogger.