Search

Kemilau emas memudar tertepa bursa saham dan harga minyak

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kilau emas memudar pada perdagangan hari ini di tengah kinerja bursa saham yang baik dan mahalnya harga minyak global.
Selasa (2/4) pukul 20.15 WIB harga emas untuk pengiriman Juni 2019 di Commodity Exchange berada di US$ 1.268,78 per ons troi, turun 0,47% ketimbang penutupan kemarin di US$ 1.274,99 per ons troi.

Saham Asia melesat menuju level tertinggi sembilan bulan yang disentuh pekan lalu, sementara saham Wall Street hampir mencapai titik impas, Senin, dengan indeks acuan S&P 500 sekitar satu persen dari rekor tertinggi pada September.

Jelang musim laporan laba perusahaan, sejumlah bursa Asia menguat, seperti Nikkei yang ditutup naik 0,19%, mengikuti penguatan bursa Wall Street semalam di mana indeks berbasis luas S&P 500 menguat 2,94 poin atau sekitar 0,1% menjadi 2.907,97. Sementara Nasdaq Composite Index bertambah 0,22% atau 17,20 poin menjadi 8.015,26.

Analis Monex Investindo Futures, Faisyal memprediksi laporan keuangan perusahaan kakap selama kuartal pertama lalu mengalahkan estimasi, membuat bursa saham menguat dan emas sementara waktu ditinggalkan.

“Harga emas menurun karena sentimen aset berisiko pasar ekuitas yang menguat di bursa regional sehingga pasar saham menjadi daya tarik investor,” tutur Faisyal kepada Kontan.co.id, Selasa (23/4).

Di sisi lain, harga minyak kembali memanas, kendati ada ketegangan geopolitik terkait sanksi Amerika Serikat (AS) terhadap Iran. Harga minyak global jenis West Texas Intermediate (WTI) pada Selasa (23/4) puku; 19.30 WIB kembali melonjak 0,54% di level US$ 65,91 per barel.

Faisyal mengamati secara teknikal harga emas pada indikator moving average (MA) 50, MA 100, dan MA 200 berada di bawah garis. Begitu pula dalam moving everage convergence divergence (MACD). Sementara relative strength index (RSI) dan stochastic sedang bergerak ke area bawah.

Makanya ia merekomendasikan sell on rally untuk emas dengan prediksi rentang pergerakan harga emas besok di level US$ 1.255-US$ 1.280 per ons troi.


Reporter: Yusuf Imam Santoso
Editor: Yoyok
Reporter: Yusuf Imam Santoso
Editor: Yoyok
Video Pilihan

Let's block ads! (Why?)

http://investasi.kontan.co.id/news/kemilau-emas-memudar-tertepa-bursa-saham-dan-harga-minyak

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kemilau emas memudar tertepa bursa saham dan harga minyak"

Post a Comment

Powered by Blogger.