Search

Harapan Pengusaha Terhadap Presiden Terpilih

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Rosan P. Roeslani menyampaikan, sejumlah harapan pengusaha tanah air terhadap pasangan calon (Paslon) yang akan dinyatakan sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih menurut KPU.

Hal pertama yang diharapkan pelaku usaha, kata Rosan, yakni situasi politik, iklim usaha, dan iklim investasi yang terjaga stabil serta berkesinambungan.

"Karena tidak akan ada investasi yang masuk ke Indonesia apabila tidak ada kepastian dan kenyamanan mengenai politik dan keamanan sedangkan kita tahu pertumbuhan kita ke depan itu akan bertumpu besar kepada investasi yang masuk ke Indonesia," kata dia, di Djakarta Theater, Jakarta (23/4/2019).

Hal berikut yang diharapkan pelaku usaha adalah kesediaan dari pemerintah untuk berdialog dengan dunia usaha, sehingga dapat menciptakan keputusan yang dapat mengerek kinerja dunia usaha, selanjutnya perekonomian Indonesia.

"Tantangan ekonomi selalu ada, tapi selama pemerintahnya selalu terbuka untuk komunikasi dengan dunia usaha, saya rasa semuanya bisa dimitigasi, semuanya bisa mencari solusi," kata dia.

Berbagai insentif fiskal yang selama ini telah diberikan oleh pemerintah diharapkan dapat lebih dimaksimalkan untuk menjadikan Indonesia tempat yang menarik bagi invetasi.

"Insentif saya rasa makin baik, tapi yang penting adalah begini, insentif itu semuanya bisa terukur kapan waktu dan keputusannya. Insentif baik tapi pemberian keputusan insentif itu tidak terukur, itu tidak ada gunanya juga," tutur dia.

Sebagai contoh, Rosan menyebut insentif fiskal berupa tax holiday yang telah diberikan pemerintah merupakan upaya yang baik untuk menarik investasi.

"Itu sudah makin bagus saya rasa. Itu sudah lumayan baik. Kita juga harapkan adanya reformasi perpajakan ini juga terus berjalan," ujar dia.

"Kita sudah mulai dengan tax amnesty, kita harapkan ada kelanjutan dari potongan PPh Badan, kemudian ada kelanjutannya juga dengan semuanya lebih disimplifikasi yang sekarang sudah berjalan, baik dari segi pemeriksaan pajaknya, pelaporan pajaknya, semua makin disempurnakan," tandas Rosan.

Reporter: Wilfridus Setu Embu

Sumber: Merdeka.com

* Ikuti Hitung Cepat atau Quick Count Hasil Pilpres 2019 dan Pemilu 2019 di sini

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3948695/harapan-pengusaha-terhadap-presiden-terpilih

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harapan Pengusaha Terhadap Presiden Terpilih"

Post a Comment

Powered by Blogger.