Search

BPN Soroti Defisit BPJS Kesehatan

Liputan6.com, Jakarta - Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi menilai pelayanan kesehatan saat ini masih belum baik. Tercermin dari defisit yang dialami oleh BPJS Kesehatan.

Anggota BPN, Hermawan Saputra mengatakan, defisit yang dialami oleh BPJS Kesehatan sangat besar. Hal itu selalu terjadi dari tahun ke tahun tanpa ada perbaikan.

"Laporan keuangan tahunan BPJS Kesehatan menunjukkan defisit sebesar Rp 3,8 triliun pada 2014, Rp 5,9 triliun pada 2015, dan Rp 9,7 triliun pada 2016. Kemudian pada 2018 Rp 9,8 triliun," kata Hermawan dalam sebuah acara diskusi di kawasan Menteng, Jakarta, Sabtu (9/3/2019).

Dia menyebutkan, defisit tersebut membuat rumah sakit atau klinik menjadi dalam masalah baru. Pihak RS menjadi kesulitan melayani para peserta BPJS dan akhirnya layanan kesehatan menjadi tidak optimal. "Ini sangat mengkhawatirkan," ujarnya.

Dia menegaskan, hal tersebut akan menjadi salah satu fokus Prabowo-Sandi jika terpilih pada Pilpres mendatang.

"Nanti akan ada evaluasi dan perhitungan kelayakan program BPJS jika memang Pak Prabowo-Sandi diberi mandat," ujar dia.

Selain BPJS Kesehatan, Hermawan juga menyoroti fungsi Puskesmas sebagai layanan kesehatan di era Jokowi. Menurut dia, 80 persen pelayanan kesehatan di Puskesmas saat ini tidak terlihat seperti seharusnya.

Reporter: Yayu Agustini Rahayu

Sumber: Merdeka.com

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3912949/bpn-soroti-defisit-bpjs-kesehatan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "BPN Soroti Defisit BPJS Kesehatan"

Post a Comment

Powered by Blogger.