Laporan Wartawan Tribunjambi.com, Abdullah Usman
TRIBUNJAMBI.COM, MUARA SABAK - Di Kabupaten Tanjung Jabung Timur saat ini masih dijumpai penduduk miskin, berdasarkan data BPS terdapat 26.993 penduduk miskin.
Berdasarkan data tersebut, tren jumlah penduduk miskin di Kabupaten Tanjung Jabung Timur setiap tahunnya mengalami angka penurunan.
Berdasarkan data lima tahun terakhir jumlah penduduk miskin di Tanjab Timur cenderung terjadi penurunan. Terhitung sejak tahun 2014-2018 jumlah penduduk miskin berada di angka 20.000 an.
Pada tahun 2014 terdapat 28.800 penduduk miskin dari total penduduk 212.084 jiwa, pada tahun 2015 terdapat 30.180 penduduk miskin dari total jumlah penduduk 213.670 jiwa, 2016 terdapat 27.420 penduduk miskin dari total penduduk 215.316 jiwa, 2017 sebanyak 27.216 penduduk miskin dari 216.777 jiwa dan pada 2018 terdapat 26.993 penduduk miskin dari jumlah penduduk yang sama pada tahun sebelumnnya.
Baca: VIDEO: KPU Kota Jambi Lakukan Sortir dan Pelipatan Surat Suara, 300 Orang Dikerahkan
Baca: Fatahillah Dilantik Jadi Ketua KONI Muarojambi, Ini Harapan Bupati Masnah
Baca: Dituntut Dua Tahun Gara-gara Bawa Pisau, Ismail Ceritakan Kesedihan Keluarganya
Baca: Cuitan Mahfud MD Di Twitter menjawab Pertanyaan Tentang Prediksi Siapa Pemenang Pilpres 2019.
"Jika secara garis besar trend jumlah penduduk miskin di Tanjab Timur mengalami penurunan dari tahun tahun sebelumnnya," ujar Kabid Sosbud SDM dan Pemerintahan Bapeda Tanjab timur Rismayanti kepada Tribunjambi.com.
Dikatakannya pula, dari tahun sebelumnnya angka penduduk miskin di Kabupaten Tanjung Jabung Timur mengalami penurunan 12,38 persen dari tahun sebelumnnya 12,58 persen.
Dimana data miskin tersebut masih menggunakan data tahun 2015 yang menggunakan basis data terpadu (BDT) melalui penilaian Empat kategori diantaranya Sangat miskin (Desil 1) miskin (Desil 2), hampir miskin (Desil 3) dan rentan miskin (Desil 4).
http://jambi.tribunnews.com/2019/03/13/26000-lebih-penduduk-di-tanjab-timur-miskin-bappeda-klaim-trend-turunBagikan Berita Ini
0 Response to "26.000 Lebih Penduduk di Tanjab Timur Miskin, Bappeda Klaim Trend Turun - Tribun Jambi"
Post a Comment