Search

Market Rupiah, Raja Asia yang Terkudeta 08 January 2019 16:38 WIB - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) ditutup melemah di perdagangan pasat spot hari ini. Rupiah, dan mata uang Asia, tidak mampu mempertahankan momentum penguatan yang terjadi pada pagi hari. 

Pada Selasa (8/1/2019), US$ 1 dihargai Rp 14.140 kala penutupan pasar spot. Rupiah melemah 0,39% dibandingkan posisi penutupan perdagangan hari sebelumnya. 

Padahal rupiah dibuka menguat 0,28%. Bahkan penguatan rupiah sempat menebal dan dolar AS terdorong ke bawah Rp 14.000. 


Namun itu menjadi puncak penampilan rupiah hari ini. Selepas itu, penguatan rupiah semakin berkurang dan bahkan sebelum tengah hari mata uang Tanah Air sudah tergelincir ke zona merah. Rupiah tetap di area depresiasi sampai penutupan pasar. 
Berikut pergerakan kurs dolar AS terhadap rupiah sepanjang hari ini: 

 

Tidak cuma rupiah. Mata uang Asia yang sempat menguat pun berbalik arah dan tidak berdaya menghadap dolar AS. Greenback menyapu bersih Asia, tidak ada mata uang yang mampu menguat di hadapannya. 

Won Korea Selatan menjadi mata uang terlemah di Benua Kuning. Sementara rupiah menjadi mata uang terlemah kedua. 

Rupiah yang dalam 2 hari perdagangan sebelumnya menjadi mata uang terbaik di Asia hari ini harus rela turun takhta. Sang raja Asia sudah terkudeta. 


Berikut perkembangan nilai tukar dolar AS terhadap mata uang utama Asia pada pukul 16:21 WIB: 
(BERLANJUT KE HALAMAN 2)
(aji/aji)

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnbcindonesia.com/market/20190108162947-17-49606/rupiah-raja-asia-yang-terkudeta

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Market Rupiah, Raja Asia yang Terkudeta 08 January 2019 16:38 WIB - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.