Dari keterangan Bank Indonesia, seperti dikutip detikFinance, Minggu (30/12/2018), 4 pecahan tersebut yakni Rp 10.000 Tahun Emisi (TE) 1998 (gambar muka Pahlawan Nasional Tjut Njak Dhien),
Rp 20.000 TE 1998 (gambar muka Pahlawan Nasional Ki Hadjar Dewantara), Rp 50.000 TE 1999 (gambar muka Pahlawan Nasional WR Soepratman), dan Rp 100.000 TE 1999 (gambar muka Pahlawan Proklamator Soekarno dan Mohammad Hatta).
BI membuka layanan penukaran uang tersebut di seluruh Kantor BI. Sementara, hari ini merupakan hari terakhir layanan penukaran uang lama tersebut.
Layanan ini dimulai pada pukul 8.00 WIB. Kemudian, layanan akan ditutup pada pukul 12.00 WIB.
Untuk diketahui, BI secara rutin melakukan pencabutan dan penarikan uang rupiah. Ada beberapa pertimbangan terkait pencabutan dan penarikan uang rupiah, salah satunya terkait masa edar uang serta menimbang perkembangan teknologi unsur pengaman (security features) pada uang.
(zlf/zlf)
https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-4364179/buruan-tukar-hari-ini-terakhir-penukaran-4-pecahan-uang-lamaBagikan Berita Ini
0 Response to "Buruan Tukar! Hari Ini Terakhir Penukaran 4 Pecahan Uang Lama - detikFinance"
Post a Comment