Setelah mengatur budget dengan benar, pastikan pengeluaran Anda saat liburan sesuai dengan anggaran yang sudah disusun. Catat pengeluaran apa saja yang sudah dilakukan sebelum liburan, misalnya tiket pesawat dan hotel.
Tujuannya untuk menentukan berapa jumlah uang tunai yang perlu disiapkan, antara lain untuk transportasi, makan, berwisata, dan oleh-oleh. Andoko menambahkan, Anda bisa memanfaatkan transportasi online terutama jika berpergian dalam jumlah banyak untuk menghemat waktu dan energi.
Selain itu, catatan pengeluaran juga berguna sebagai benchmark untuk merencanakan liburan Anda selanjutnya.
5. Kesalahan yang sering dilakukan
Anda sudah mengatur budget sedemikian rupa, tapi mengapa pengeluaran masih juga membengkak? Andoko menuturkan, ada beberapa kesalahan yang sering dilakukan bahkan setelah anggaran dibuat.
Kesalahan yang paling sering terjadi salah satunya membeli oleh-oleh secara berlebih. Kedua, tidak mengikuti rencana liburan yang telah disusun sehingga pengeluaran Anda bertambah. Pengeluaran untuk makan juga sering menjadi faktor penyebab liburan jadi overbudget.
Kuncinya adalah dengan mengatur pengeluaran agar sesuai dengan anggaran. Jika Anda menyusun budget dengan tepat dan benar-benar mengikutinya, Anda bisa menikmati masa liburan dengan tenang dan pulang dengan kondisi keuangan yang normal. (Felicia Margaretha)
https://www.liputan6.com/bisnis/read/3670611/5-trik-jitu-agar-dompet-tak-jebol-saat-liburanBagikan Berita Ini
0 Response to "5 Trik Jitu agar Dompet Tak Jebol saat Liburan"
Post a Comment