Search

Perluas Pasar, Semen Baturaja Garap Proyek Milik PT Timah

Liputan6.com, Jakarta - PT Semen Baturaja (Persero) Tbk (SMBR) akan menyuplai kebutuhan semen untuk proyek pembangunan di lingkungan PT Timah Tbk. Kerjasama ini berlaku selama tiga tahun sejak penandatanganan kesepakatan. 

Direktur Utama Semen Baturaja Rahmad Pribadi menjelaskan, kerjasama ini dilakukan di ranah transportasi air dan juga di bidang pengembangan usaha atau bisnis.

“Kami juga akan terus menjajaki kerja sama lain yang dipandang perlu dalam rangka sinergi BUMN,” kata dia dalam keterangannya, Sabtu (15/9/2018).

Rahmad mengutarakan, BUMN yang dipimpinnya selama setahun terakhir memproduksi semen Ordinary Portland Cement (OPC) Tipe I, Portland Composite Cement (PCC) serta tipe semen lainnya.

Rahmad menambahkan jika SMBR memiliki pabrik di tiga lokasi yaitu Lampung, Baturaja dan Palembang.

Saat ini, SMBR menurut Rahmad, semakin mengukuhkan diri untuk terus menjadi market leader di wilayah Sumatra Bagian Selatan dan Tengah. Ke depan, SMBR memiliki target untuk menjadi market leader di Pulau Sumatra maupun nantinya di Indonesia.

Pertumbuhan konsumsi semen di Sumatera yang menurut Rahmad mencapai 5-8 persen, mampu dilampaui Semen Baturaja yang hingga saat ini bisa tumbuh hingga 12 persen.

“Sehingga kami masih memiliki peluang yang sangat besar untuk terus menjadi Green Cement Based Building Material Company terdepan di Indonesia,” katanya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3644682/perluas-pasar-semen-baturaja-garap-proyek-milik-pt-timah

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perluas Pasar, Semen Baturaja Garap Proyek Milik PT Timah"

Post a Comment

Powered by Blogger.