Search

Penguatan rupiah menopang IHSG di pekan ini

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di akhir pekan ini melanjutkan penguatan. Pada penutupan perdagangan, Jumat (14/9), IHSG menguat 1,25% ke level 5.931,28. Investor asing mencatatkan pembelian bersih (net buy) Rp 270,74 miliar.

Selama sepekan, IHSG tercatat menguat 1,36%. Dalam sepakan ini pula investor asing mencatatkan total penjualan bersih (net sell) sebesar Rp 748,04 miliar.

Kepala Riset Paramitra Alfa Sekuritas Kevin Juido mengatakan, penguatan IHSG di pekan ini lebih karena faktor stabilnya nilai tukar rupiah. Kurs rupiah tidak terlalu fluktuatif lagi jika dibandingkan dengan pekan lalu.

Senada, Krishna Setiawan, analis Lotus Andalan Sekuritas juga menyatakan selama sepekan terakhir ini, indeks saham disetir oleh stabilnya kurs rupiah.

Ia memperkirakan, di pekan depan, IHSG akan berpeluang menguat dengan pergerakan di level support 5.850 dan resistance 6.075. Penguatan IHSH masih akan dipengaruhi tren penguatan rupiah.

Sementar Kevin meramalkan, IHSG akan bergerak di kisaran 5.716-6.017. Pergerakan IHSG akan dipengaruhi sejumlah faktor. Dari domestik, semisal data neraca perdagangan. Sementara dari luar rencana kenaikan suku bunga The Fed.


Reporter: Anna Maria Anggita Risang
Editor: Komarul Hidayat

IHSG

Let's block ads! (Why?)

http://investasi.kontan.co.id/news/penguatan-rupiah-menopang-ihsg-di-pekan-ini

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penguatan rupiah menopang IHSG di pekan ini"

Post a Comment

Powered by Blogger.