Search

Hindari Pencurian Akun Pengemudi, Grab Hadirkan Fitur "Selfie Authentication"

JAKARTA, KOMPAS.com - Grab Indonesia menghadirkan fitur "Selfie Authentication" untuk para mitra pengemudi.

Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata mengatakan, fitur itu untuk menghindari praktik pencurian akun para mitra.

Fitur tersebut, lanjut dia, memberikan opsi mitra pengemudi untuk log in akun dengan selfie atau swafoto.

Baca juga: Go-Jek Ekspansi ke Vietnam, Ini Komentar Grab

"Dengan teknologi canggih log in dengan selfie atau swafoto, dimana pengemudi melakukan verifikasi dulu wajahnya lewat aplikasi. Apabila orang yang mengendalikannya itu beda maka dia tak bisa menerima order," kata Ridzki di Kantor Grab, Pademangan, Jakarta Utara, Kamis (13/9/2018).

Ridzki menuturkan, fitur tersebut diluncurkan setelah mendengar keluhan para mitra pengemudi yang khawatir akunnya digunakan orang lain.

"Mitra pengemudi ini suka khawatir katanya ada mobil yang dipakai bukan pemilik akunnya. Ini hal yang bodong, ini menyebalkan dan menjadi sumber tuyul-tuyul itu tadi," ujar Ridzki.

Baca juga: Grab Kembangkan Fitur Panic Button bagi Pengemudi, Apa Fungsinya?

Menurut Ridzki, kebedaraan akun-akun fiktif itu merugikan para mitra pengemudi yang bekerja benar.

Oleh sebab itu, pihaknya berharap fitur tersebut bisa menjamin keamanan mitra pengemudi dan penggunanya.

"Sehingga nama baik pengemudi yang baik, nama baik Grab, dan juga keamanan pelanggan bisa terjaga," ujar dia. 


Let's block ads! (Why?)

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/09/13/21174691/hindari-pencurian-akun-pengemudi-grab-hadirkan-fitur-selfie

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hindari Pencurian Akun Pengemudi, Grab Hadirkan Fitur "Selfie Authentication""

Post a Comment

Powered by Blogger.