Search

Vendor Katering Ini Tawarkan Potongan Harga Rp 10 Juta kepada ...

Laporan Wartawan tribunJakarta.com, Anisa Kurniasih

TRIBUNJAKARTA.COM, TANAH ABANG - Beragam vendor katering turut meramaikan pameran Jakarta Wedding festival 2018 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat.

Satu diantaranya ialah Stupa Catering yang memberi penawaran khusus bagi pengunjung Jakarta Wedding Festival (JWF) 2018.

Penawaran yang ditawarkan yaitu potongan harga sebesar Rp 10 juta kepada pengunjung yang memesan selama pameran berlangsung.

Stupa Catering yang ada di Jakarta Wedding Festival 2018
Stupa Catering yang ada di Jakarta Wedding Festival 2018 (TribunJakarta/Anisa Kurniasih)

Potongan harga tersebut berlaku untuk jenis penawaran 300 paket untuk menu utama 250 porsi, 500 paket untuk 400 porsi, 800 paket untuk 600 porsi dan 1.000 paket untuk 700 porsi.

Dimana harga yang ditawarkan sebelum potongan harga untuk 300 paket ialah Rp 44, 5 juta ++, untuk 500 paket seharga Rp 64, 5 juta ++, lalu untuk 800 paket harganya adalah Rp 88,5 juta ++ dan terakhir untuk 1000 paket seharga Rp 98,5 juta ++.

Harga yang ditawarkan tersebut belum termasuk tambahan biaya 15 persen .

Tiba di DPP PKS, Ini yang Diucapkan Anies Baswedan

Dalam paket tersebut juga diberikan penawaran lainnya yaitu adanya food stall dengan jumlah yang sudah ditetapkan pada masing- masing paket, lalu ada juga ada juga buffet khusus untuk keluarga, coffe break, snack dan juga lunch box.

"Penawaran potongan harga Rp 10 juta ini kami tawarkan khusus selama pameran, bagi pengunjung yang ingin bertransaksi bisa memberikan pembayaran uang muka saja terlebih dahulu, untuk penentuan waktu bisa kapan saja, " ujar Janasstasia Siwy, Sales Manager Stupa Catering di JCC Jumat (13/7/2018).

Harga yang ditawarkan tersebut belum termasuk tambahan biaya 15 persen .

Usai Indonesia Berhasil Kalahkan Thailand, Egy Maulana Vikri Minta Bantuan Medis

Nah yang menarik, kamu juga bisa mencicipi sajian contoh menu yang disediakan dari Stupa Catering di lokasi pameran secara gratis.

Menu yang ditawarkan juga beragam dari mulai makanan Nusantara dari berbagai daerah, Singapura, Western, China dan lainnya.

Let's block ads! (Why?)

http://jakarta.tribunnews.com/2018/07/14/vendor-katering-ini-tawarkan-potongan-harga-rp-10-juta-kepada-pengunjung-jakarta-wedding-festival

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Vendor Katering Ini Tawarkan Potongan Harga Rp 10 Juta kepada ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.