SERAMBINEWS.COM, SINGKIL - Ribuan fakir miskin di Kabupaten Aceh Singkil menerima santunan yang bersumber dari zakat infaq dan sedekah.
Santunan diserahkan Bupati Aceh Singkil Dulmusrid secara simbolis pada acara buka puasa bersama Forkompimda, kepala SKPK serta undangan, di pendopo bupati di Pulau Sarok, Jumat (24/5/2019).
Selain itu santunan juga diberikan kepada yatim, piatu, guru mengaji dan imam meunasah yang tak tertampung dalam dana desa.
"Kegiatan ini dalam rangka mempererat tali silaturahmi," kata Bupati Aceh Singkil, Dulmusrid.
Baca: Oknum Polisi di Pijay Ditangkap karena Jadi Pengedar Sabu-sabu
Baca: Hari Ini 20 Tahun Lalu, PPRM Diserang, 4 Tewas, Termasuk Dokter yang Sedang Hamil
Baca: Ramadhan 1440 H Memasuki 10 Hari Terakhir, Adakah Tuntunan Melaksanakan Shalat Lailatul Qadar?
Bupati berharap santunan melalui dana ZIS tersebut menjadi ladang amal ibadah semua masyarakat di daerahnya dan bermanfaat bagi para penerima.
Sebelumnya Ketua Baitul Mal Aceh Singkil, Ali Sadikin mengatakan mustahik dana zakat infak dan sedekah (ZIS) anatar lain anak yatim dan piatu sebanyak 1.700 orang.
Kemudian sebanyak 3.800 fakir miskin yang tersebar di sebelas kecamatan.
"Penyerahan oleh bupati hanya simbolis, selanjutnya kami serahkan langsung kepada penerima," ujarnya.(Diskominfo)
http://aceh.tribunnews.com/2019/05/25/ribuan-fakir-miskin-di-aceh-singkil-terima-santunanBagikan Berita Ini
0 Response to "Ribuan Fakir Miskin di Aceh Singkil Terima Santunan - Serambi Indonesia"
Post a Comment