Search

Permintaan Tambahan Penerbangan Turun dari Tahun Lalu

Jelang arus mudik lebaran pada H-7 nanti, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan ramp check di Terminal 1b, Bandara Internasional Soekarno Hatta, Kota Tangerang, Minggu (26/5/2019).

Menhub mengecek berbagai kelayakan dan kelengkapan yang ada di badan pesawat Lion Air. Seperti roda pesawat, mesin, kursi penumpang, hingga ke ruang kemudi atau cockpit.

"Ramp Check sejauh ini penemuan miror (besar) enggak ada, baik sekali karena industri aviasi ini sangat rentan," ujar menhub.

Pada kesempatan ini, dia juga meminta agar operator Bandara Soekarno-Hatta untuk melakukan kegiatan secara konservatif, terutama saat musim mudik lebaran.

"Apa yg dilakukan itu segala SOP (Standart Operational Prosedur) yang ditetapkan oleh Otoritas Bandara seyogyanya dilakukan dengan baik," tambah dia.

Meski begitu, selain pengecekan pesawat, Menhub juga meminta pengelola Bandara untuk selalu melakukan pengecekan kepada angkutan darat.

"Pengelola bandara juga lakukan kegiatan keamanan dengan baik, baik itu pengecekan mobil maupun individual. Karena dengan kegiatan masal kita lalai oleh karena kami ingatkan," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3976391/permintaan-tambahan-penerbangan-turun-dari-tahun-lalu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Permintaan Tambahan Penerbangan Turun dari Tahun Lalu"

Post a Comment

Powered by Blogger.