Search

Cek di Sini! Badan Restorasi Gambut Kembali Buka Lowongan Kerja

Liputan6.com, Jakarta Salah satu Lembaga Non Struktural yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden, yaitu Badan Restorasi Gambut Republik Indonesia (BRG) kembali membuka lowongan kerja terbaru. Pendaftaran lowongan kerja dibuka hingga 5 April 2019.

Dalam rangka memenuhi kebutuhan sumber daya manusia di lingkungan Badan Restorasi Gambut (BRG), dengan ini BRG mengadakan penerimaan Staf Pengolah Data GIS Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri.

Sekadar informasi, Badan Restorasi Gambut merupakan Lembaga Non Struktural yang dibentuk berdasarkan Peraturan Presiden No. 1 Tahun 2016. Kebutuhan akan Staf Pengolah Data GIS semakin bertambah karena semakin bertambahnya beban kinerja Badan Restorasi Gambut. Menindaklanjuti hal tersebut, saat ini BRG membuka lowongan kerja untuk Staf Pengolah Data GIS dengan formasi sebanyak 1 orang.

Mengutip laman resmi BRG, berikut persyaratan bagi para pelamar, persyaratan administrasi, tahapan dan jadwal seleksi, serta tata cara pendaftaran dan kelengkapan dokumen lowongan kerja tersebut:

Persyaratan:

1. Warga Negara Indonesia (WNI);

2. Diutamakan berdomisili Jabodetabek;

3. Sehat Jasmani dan Rohani;

4. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan posisi yang dilamar;

5. Pendidikan minimal S1 (Geografi, Kehutanan dan Pertanian);

6. Fresh Garaduate boleh melamar;

7. Usia tidak lebih dari 28 tahun pada saat mengikuti proses seleksi;

8. IPK minimal 3,00 untuk Perguruan Tinggi Akreditasi A;

9. IPK minimal 3,20 untuk Perguruan Tinggi Akreditasi ;

10. Menguasai Microsoft Office (terutama excel), GIS, Survey dan Pemetaan Tanah;

11. Skripsi mengambil tema yang terkait dengan GIS dan pengolahan data;

12. Dapat bekerja dalam tim;

13. Diutamakan laki-laki.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3933343/cek-di-sini-badan-restorasi-gambut-kembali-buka-lowongan-kerja

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cek di Sini! Badan Restorasi Gambut Kembali Buka Lowongan Kerja"

Post a Comment

Powered by Blogger.