Search

Buah dan Sayuran Jadi Karya Seni Ciamik di Tangan Chef Asal ...

TRIBUNMANADO.CO.ID - Pisau menjadi kuas bagi Takehiro Kishimoto. Buah dan sayuran adalah kanvas.

Hasilnya, karya seni yang indah nan menawan. Tak bosan mata untuk memandangnya.

Kishimoto adalah chef atau koki asal Jepang. Sejak 2016, ia kerap mengunggah buah tangannya di Instagram.

Ia mengukir buah dan sayuran dari lobak hingga alpukat. Di tangannya wortel menjadi mawar kastanye.

Karya Takehiro Kishimoto dari terong.
Karya Takehiro Kishimoto dari terong. (atlas obscura/Takehiro Kishimoto)

Kadang Kishimoto juga mengukir terong dan apel menjadi tokoh anime. Brokoli bak tribal.

Pria asal Kobe ini menekuni seni ukir sejak tiga tahun terakhir. Kemudian mengunggahnya ke Instagram.

Awalnya, ia mengukir bentuk-bentuk sederhana, tetapi kemudian mencoba membuat desain yang rumit.

Kishimoto membutuhkan waktu antara satu hingga tiga jam untuk mengubah buah atau sayuran jadi ukiran.

Menggunakan pisau tajam dan tipis, ia butuh waktu sekitar satu jam untuk mengukir brokoli.

Karya Takehiro Kishimoto dari wortel.
Karya Takehiro Kishimoto dari wortel. (atlas obscura/Takehiro Kishimoto)

Alpukat lebih lunak membutuhkan waktu dua jam, sementara apel memakan waktu tiga jam.

Let's block ads! (Why?)

http://manado.tribunnews.com/2018/11/24/buah-dan-sayuran-jadi-karya-seni-ciamik-di-tangan-chef-asal-jepang-ini

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Buah dan Sayuran Jadi Karya Seni Ciamik di Tangan Chef Asal ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.