NUSA DUA- Pertemuan tahunan IMF dan Bank Dunia di Bali memberikan dampak yang sangat positif bagi Indonesia.
"Saya yakin acara ini akan memberikan dampak yang sangat positif yang pertama mereka bisa mengenal Indonesia lebih baik," kata Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo saat menghadiri pertemuan yang diikuti oleh 189 negara tersebut, Kamis (11/10).
Baca Juga: Bali Fintech Agenda Bakal Jadi Acuan Kebijakan Berbagai Negara
Seperti diketahui acara tersebut dihadiri oleh para Menteri Keuangan di seluruh dunia, termasuk Gubernur Bank Sentral pun datang.
Hary meyakini pariwisata Indonesia akan terkena dampaknya posistifnya, para tamu yang hadir bisa melihat keindahan Bali. Menikmati keindahan pantai dan berbagai objek wisata lainnya. Tentunya, juga bisa berbelanja di Bali.
Baca Juga: 19 Proyek Infrastruktur Raih Kucuran Rp152 Triliun di Pertemuan IMF-World Bank
Selain itu, gelaran ini juga akan meningkatkan investasi Indonesia. Karena dengan datang sendiri ke Tanah Air, mereka bisa melihat besarnya potensi Indonesia, baik dari jumlah penduduknya, sumber daya dan potensi di berbagai bidang.
"Harapan saya dengan even di Bali ini secara umum bisa meningkatkan investasi langsung, investasi portofolio, pariwisata, meningkatkan lapangan kerja dan konsumsi yang kita butuhkan saat ini," tegas HT.
Kehadiran Presiden RI Joko Widodo di gelaran tersebut menunjukkan komitmen Indonesia untuk menjalin hubungan baik dengan seluruh negara lainnya.
(Feb)
(rhs)
http://economy.okezone.com/read/2018/10/12/20/1962947/hary-tanoesoedibjo-imf-world-bank-2018-akan-tingkatkan-investasi-pariwisata-lapangan-kerja-konsumsiBagikan Berita Ini
0 Response to "Hary Tanoesoedibjo: IMF-World Bank 2018 Akan Tingkatkan Investasi, Pariwisata, Lapangan Kerja & Konsumsi "
Post a Comment