Search

Hindari Aksi Borong, Pegadaian Batasi Pembelian Emas 100 Gram/Orang

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Permintaan emas meningkat dalam beberapa minggu terakhir. Hal itu dialami oleh PT Pegadaian (Persero), yang menyediakan layanan jual beli dan pembiayaan emas.

Direktur Pemasaran dan Pengembangan Produk Pegadaian Harianto Widodo menceritakan, penjualan dan pembiayaan emas meningkat 15 kilogram (kg) per hari.

Ia mengaku, peningkatan itu dirasakan dari akhir Agustus hingga awal September 2018.

“Rata-rata ada peningkatan sekitar 15 kg, itu untuk semua produk emas Pegadaian. Kami merasakan peningkatan selama satu bulan terakhir,” kata Harianto, Selasa (18/9).

Pegadaian menyediakan beragam produk investasi emas seperti Mulia, Tabungan Emas dan Konsinyasi Emas. Dari ketiganya, Mulia dan Tabungan Emas masih berkontribusi besar bagi pemasukan perusahaan pelat merah ini.

Sampai dengan Juli, Pegadaian mencatatkan pembiayaan melalui emas mencapai Rp 600 miliar. Di lain pihak, perusahaan milik pemerintah ini menargetkan penjualan emas sebanyak 4 ton, atau lebih tinggi dari realisasi tahun lalu yaitu 3,5 ton.

Stok Aman

Meskipun persedian emas di PT Aneka Tambang (Antam) terus menipis, tapi Pegadaian tidak khawatir.

Karena Pegadaian telah menyediakan stok sampai akhir tahun, melalui kerja sama case and carry dengan ANTM. Artinya, pembelian emas dibayar lunas lebih dahulu, kemudian dibawa secara bertahap.

Baca: Tasya Kamila Beri Perlakuan Khusus pada Suami, Randi Bachtiar: Pijetan Istri Paling Enak

“Kami melakukan kontrak kerja sama case and carry, jadi harga sudah disepakati dari awal,” ungkapnya.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/bisnis/2018/09/18/hindari-aksi-borong-pegadaian-batasi-pembelian-emas-100-gramorang

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hindari Aksi Borong, Pegadaian Batasi Pembelian Emas 100 Gram/Orang"

Post a Comment

Powered by Blogger.