Search

Harga Resmi All New Yamaha NMAX Rp 29,5 Juta, Cicilan Perbulannya Cuma Rp 1,2 Jutaan - Semua Halaman - Grid Motor

Harga Yamaha All New NMAX resmi dirilis, bagaimana dengan cicilannya

DOK MOTOR Plus

Harga Yamaha All New NMAX resmi dirilis, bagaimana dengan cicilannya

MOTOR Plus-online.com - Harga Yamaha All New NMAX resmi dirilis, bagaimana dengan cicilannya?

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akhirnya merilis harga terbaru Yamaha All New NMAX.

Yamaha All New NMAX dibanderol Rp 29,5 juta OTR Jakarta.

Namun harga tersebut untuk yang versi standar, sementara untuk yang versi ABS Connected belum dirilis.

Baca Juga: Perbandingan Harga Motor Matic 150 Cc, Yamaha All New NMAX, Honda PCX 150 dan ADV150, Mana Paling Murah?

Baca Juga: Ajak Anak Naik Yamaha NMAX dari Jambi ke Mekkah, Berapa Kali Lilik Gunawan Ganti Oli Motornya?

Yamaha All New NMAX 155 Standard Version sudah dilengkapi Stop & Start System (SSS).

Teknologi SSS menjaga konsumsi bahan bakar tetap efisien pada saat motor sedang berhenti.

Sedangkan All New NMAX 155 Connected/ABS Version merupakan versi tertinggi.

Untuk All New NMAX Standard Version tanpa Keyless dan Traction Control.

Baca Juga: Blak-blakan Lilik Gunawan Naik Yamaha NMAX ke Mekkah, Habiskan Jutaan Rupiah Cuma Untuk Bensin

Pada gelaran CustoMAXI Yamaha x Yamaha Heritage Built yang diadakan di Bekasi, All New NMAX 155 dipajang dengan aksesoris lengkap.

Saat ditanyakan kepada salah seorang sales Yamaha, cicilan untuk NMAX terbaru ternyata sudah ada.

Sambil menunggu keluarnya harga All New NMAX 155 Connected/ABS, simak dulu cicilan All New NMAX 155 Standar Version.

Berikut skema cicilannya (dalam ribu rupiah):

DP        23x       29x      35x
2.400   1.830   1.561   1.421
3.000   1.747   1.483   1.344
3.400   1.727   1.467   1.332
3.800   1.707   1.452   1.321
4.600   1.687   1.436   1.309
4.800   1.667   1.420   1.298
5.000   1.647   1.404   1.287

Let's block ads! (Why?)

https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiigFodHRwczovL3d3dy5tb3RvcnBsdXMtb25saW5lLmNvbS9yZWFkLzI1MTk5MTQ3OC9oYXJnYS1yZXNtaS1hbGwtbmV3LXlhbWFoYS1ubWF4LXJwLTI5NS1qdXRhLWNpY2lsYW4tcGVyYnVsYW5ueWEtY3VtYS1ycC0xMi1qdXRhYW4_cGFnZT1hbGzSAQA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga Resmi All New Yamaha NMAX Rp 29,5 Juta, Cicilan Perbulannya Cuma Rp 1,2 Jutaan - Semua Halaman - Grid Motor"

Post a Comment

Powered by Blogger.