Search

Perum Perindo Siap Kelola Pasar Ikan Modern

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan Umum Perikanan Indonesia (Perum Perindo) siap mengelola dan menjadikan Pasar Ikan Modern (PIM) sebagai ujung tombak pemasaran produk perikanan kelautan yang modern, bersih, nyaman, aman dan tertata dengan baik.

Lantaran, Perum Perindo merupakan satu-satunya perusahaan pengelola pelabuhan perikanan yang telah berpengalaman selama 29 tahun dalam mengelola pasar  retail produk perikanan kelautan

Direktur Utama Perum Perindo, Risyanto Suanda mengatakan, Perum Perindo menjamin akan mengelola pasar ikan modern secara profesional.

"Pengelolaan PIM secara profesional yakni dengan menjamin mutu, kesegaran dan kesehatan serta meningkatkan citra produk perikanan Indonesia. Dengan begitu, produk kami memiliki daya tawar dan daya saing semakin kuat di pasar lokal dan luar negeri," kata dia, Rabu (13/3/2019).

Pada Rabu pekan ini, Pasar Ikan Modern akan diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. Rencananya, peresmian digelar pada pukul 18.00 WIB.

Risyanto menuturkan, kehadiran PIM akan memberi warna baru bagi citra produk perikanan dan kelautan Indonesia. Mengingat Muara Baru adalah pelabuhan perikanan terbesar di Indonesia. 

Lagipula, Pelabuhan Muara Baru merupakan tujuan utama para pembeli produk perikanan baik dari dalam maupun luar negeri.

Pasar Ikan Modern, lanjut Risyanto, merupakan sarana bagi pedagang kecil dan menengah untuk semakin mengenalkan produk-produk perikanan mereka kepada pembeli yang lebih luas mengingat seluruh pedagang yang berjualan di PIM adalah UKM perikanan kelautan. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3916132/perum-perindo-siap-kelola-pasar-ikan-modern

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perum Perindo Siap Kelola Pasar Ikan Modern"

Post a Comment

Powered by Blogger.