Search

Lakukan 6 Hal Ini Sebelum Minta Kenaikan Gaji

Sebelum mempersiapkan diri untuk minta kenaikan gaji, pastikan Anda memiliki gambaran yang jelas mengenai apa yang ingin dicapai.

Pahami tujuan ini dengan spesifik seperti seberapa signifikan kenaikan gaji yang diinginkan, hasil minimum yang ingin dicapai, dan hal penting dari pekerjaan dan karier Anda.

Hal lain yang juga perlu diingat adalah untuk mempertimbangkan pendapat rekan kerja dan menyesuaikannya dengan permintaan Anda.

Tunjukkan bahwa Anda merupakan seorang pekerja keras yang ingin melakukan bekerjaan dengan baik, bukan sekadar hanya ingin menerima upah yang lebih besar.

2. Lakukan riset

Leffler mengatakan, ada banyak persiapan yang harus dilakukan sebelum membicarakan gaji dengan atasan.

Cari tahu bagaimana perusahaan lain, baik di dalam industri yang sama ataupun tidak, menggaji karyawan dengan pekerjaan seperti Anda. Pastikan Anda memiliki data untuk mendukung klaim ini. 

Selain itu, jangan lupa juga untuk mempertimbangkan faktor-faktor lain dalam negosiasi gaji. 

“Penting untuk diingat, dalam melakukan negosiasi kenaikan gaji perhatikan juga kompensasi,” ujar Leffler.

Kompensasi ini bisa berupa benefit tertentu, waktu liburan, waktu kerja yang fleksibel, atau cuti sakit. Semua hal ini bisa dinegosiasikan pula sebagai bagian dari kenaikan gaji.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3692663/lakukan-6-hal-ini-sebelum-minta-kenaikan-gaji

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lakukan 6 Hal Ini Sebelum Minta Kenaikan Gaji"

Post a Comment

Powered by Blogger.