Search

Jusuf Kalla: Pembangunan Infrastruktur Tak Akan Berhenti

NUSA DUA - Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla menyatakan, pembangunan infrastruktur harus terus dilakukan. Hal ini mengingat perkembangan zaman terus berjalan sehingga perlu penyesuaian.

"Soal infrastruktur ini tidak akan berhenti karena kemajuan teknologi dan jumlah penduduk, karena semua ingin efisien," ujarnya usai mengikuti acara Asian Development Bank (ADB) Infrastructure Forum di Laguna Hotel, Sabtu (13/10/2018).

BERITA TERKAIT +

Baca Juga: Presiden Jokowi Blakblakan Buka Data Ketertinggalan Infrastruktur Indonesia vs China dan Amerika

Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, maka diperlukan pembiayaan jangka panjang pada proyek-proyek infrastruktur. Pada proyek transportasi seperti jalan raya, pelabuhan, maupun sistem pengairan yang berada di luar pulau Jawa maka pembiayaan berasal dari pemerintah.

"Kalau seperti jalan raya biasa, pengairan, pelabuhan di luar Jawa, itu harus dibiayai oleh pemerintah, bisa dengan bantuan jangka panjang, baru bisa selesai," kata Jusuf Kalla.

Baca Juga: Mi Instan, Kopi hingga Kerupuk Udang RI Bakal Dijual di Alibaba

Di sisi lain, proyek infrastruktur seperti listrik dan jalan tol yang bisa dikomersialkan, maka dapat bekerjasama dengan pembiayaan dari swasta.

"Sedangkan infrastruktur yang commercializable seperti listrik, elektrik, jalan tol, itu dapat dibiayai oleh sumber swasta," pungkasnya.

(dni)

Let's block ads! (Why?)

http://economy.okezone.com/read/2018/10/13/320/1963635/jusuf-kalla-pembangunan-infrastruktur-tak-akan-berhenti

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jusuf Kalla: Pembangunan Infrastruktur Tak Akan Berhenti"

Post a Comment

Powered by Blogger.