Search

Ini Paket Sembako Murah yang Disediakan di Pembukaan TMMD ...

KEGIATAN TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 103 di Depok akan resmi dibuka Senin 15 November.

Upacara pembukaan akan digelar di Lapangan Jembatan Serong, Cipayung, Depok.

Dandim 0508/Depok Letkol Inf Iskandarmanto selaku Komandan Satgas TMMD ke 103 di Depok, menuturkan dalam acara pembukaan itu akan digelar pasar murah hasil kerjasama pihaknya dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Depok.

"Paket sembako murah ini diprioritaskan bagi warga kurang mampu," kata Dandim.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Depok Kania Parwati penyediaan paket sembako murah yang disubsidi pihaknya dalam gelaran pasar murah itu adalah bentuk dukungan pihaknya atas pelaksanan TMMD ke 103 di Depok.

"Ini adalah salah satu bentuk dukungan dan hasil kerjasama kami untuk pelaksanaan TMMD ke 103 di Depok," kata Kania.

Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Disperindag Kota Depok, Anim Mulyana menjelaskan ada 200 paket sembako murah yang mereka sediakan dalam pasar murah di acara pembukaan TMMD reguler ke 103 di Depok.

Setiap paket katanya berisi tiga item berupa beras premium kemasan 5 kg, minyak goreng kemasan 1 liter dan gula pasir kemasan 1 kg. "Paket sembako ini kami jual jauh di bawah pasaran," kata Anim.

Yakni kata dia dijual seharga Rp 50.000 perpaket. "Sementara harga normal di pasaran untuk tiga item itu adalah Rp 85 Ribu. Sementara di Pasar Murah ini kami jual Rp 50 Ribu. Ini bisa kami lakukan dengan mensubsidi paket sembako yang kami jual," kata Anim.

Ia mengatakan warga yang berhak membeli paket sembako murah adalah warga kurang mampu yang sebelumnya menerima kupon, hasil verifikasi dari Kodim Depok.

Let's block ads! (Why?)

http://wartakota.tribunnews.com/2018/10/14/ini-paket-sembako-murah-yang-disediakan-di-pembukaan-tmmd-ke-103-di-depok

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Paket Sembako Murah yang Disediakan di Pembukaan TMMD ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.