Search

Fakta Terbaru, Calon Ibu Kota Baru Belum Miliki Rencana Detail Tata Ruang

JAKARTA - Pemerintah berencana memindahkan Ibu kota Indonesia dari Jakarta menuju daerah lainnya di Kalimantan. Ada tiga daerah yang menjadi calon kuat ibu kota baru yakni Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Tanah Bumbu Kalimantan Selatan dan Panajam Kalimantan Timur.

Direktur Penataan Kawasan Kementerian Agraria dan Tata Ruang atau Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Sutanto mengatakan, hingga saat ini ketiga daerah tersebut masih belum memiliki Rencana Detail Tata Ruang (RDTR). Sebab menurutnya, saat ini ketiga daerah tersebut masih menjadi kawasan hutan

BERITA TERKAIT +

"Nah kali sekarang statusnya masih kawasan hutan otomatis belum ada RDTRnya," ujarnya dalam acara konfrensi pers di Kantor Kementerian ATR, Jakarta, Jumat (21/9/2018).

 

Lagi pula menurutnya saat iini pihaknya masih belum memikirkan untuk melakukan penyusunan RDTR ketiga daerah tersebut. Sebab, saat ini pihaknya bersama tim dari Kementerian Bappenas masih mengkaji dan menentukan mana daerah yang akan menjadi ibukota baru Indonesia

"Jadi sampai saat ini belum sampai tahap penyusunan RDTR. Sekarang masih dalam tahap mengkaji ketiga lokasi ini mana yang paling sustainable dengan pertimbangan sosial ekonomi dan lingkungan," jelasnya.

Agus menjelaskan, pada awalnya wacana pemindahan ibu kota mulai serius direalisasikan pada 2016 lalu. Ketika itu, tim kajian menemukan 10 daerah alternatif.

"Masih dikaji sekarang sudah sebelumnya 2016 kita mengkaji untuk menemukan ada sekitar 10 alternatif lokasi," ucapnya.

Setelah itu para tim akhirnya menentukan 3 lokasi dari 10 lokasi yang dipilih semula. Ketiga daerah yang menjadi calon kuat ibukota baru yakni Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Tanah Bumbu Kalimantan Selatan dan Panajam Kalimantan Timur.

Mengenai sudah seberapa jauh pembahasan mengenai pemindahan ibu kota, dirinya belum bisa menyebutkan. Sebab, hal tersebut berada dalam ranahnya Bappenas sebagai ketua tim pelaksana pemindahan ibu kota.

"Dari 10 alternatif lokasi itu muncul 3 lokasi yang itu tiga lokasi itulah yang sekarang dikaji dan ini prosesnya belum selesai. Nah ini prinsipnya kami ini kan hanya membantu Bappenas jadi nanti mungkin rilisnya seperti apa kita serahkan kepada Bappenas," jelasnya.

(dni)

Let's block ads! (Why?)

http://economy.okezone.com/read/2018/09/21/470/1953769/fakta-terbaru-calon-ibu-kota-baru-belum-miliki-rencana-detail-tata-ruang

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Fakta Terbaru, Calon Ibu Kota Baru Belum Miliki Rencana Detail Tata Ruang"

Post a Comment

Powered by Blogger.