Search

Cek Ketersediaan Sembako, Bhabinkamtibmas Sambangi Pedagang di Pasar Belitang - Tribun Pontianak

Cek Ketersediaan Sembako, Bhabinkamtibmas Sambangi Pedagang di Pasar Belitang

SEKADAU - Polsek Belitang melalui Bhabinkamtibmas Brigadir Enggry sambangi beberapa pedagang sembako di pasar untuk mengecek stok barang, Minggu (13/7/2019).

"ini dilakukan personel Polsek Belitang dalam rangka menciptakan stabilitas barang serta harga sembako agar terjangkau oleh para konsumen," ujar, Brigadir Enggry

Enggry pada kesempatan tersebut menyisir beberapa toko dan bertemu dengan salah satu pemiliknya yakni Acai pedagang sembako di pasar Belitang.

"Menurut pedagang pasca bulan Ramadhan dan Idul Fitri para konsumen agak menurun dalam aktivitas belanja dalam beberapa hari terakhir, sedangkan dengan harga sembako ada beberapa barang yang mengalami penurunan," katanya.

Baca: Bripda Rikson Sosialisasikan Saber Pungli Kepada Warga Binaannya di Belitang

Baca: Anggota Polsek Belitang Patroli Dialogis Sampaikan Imbauan Kamtibmas

Baca: Bhabinkamtibmas Polsek Belitang Aktif Imbau Masyarakat Cegah Karhutla

Bhabinkamtibmas Brigadir Engrry berpesan agar para pedagang tetap menjual barang sesuai dengan kebutuhan masyarakat jangan sampai ada penimbunan barang yang dapat menyebabkan kelangkaan serta kenaikan harga barang.

"Para pedagang harus memperhatikan kualitas barang yang dijual jangan sampai barang kadaluwarsa beredar karena dapat dikenakan UU perlindungan konsumen. Pihak Kepolisian berharap hal tersebut tidak terjadi dan para konsumen tetap melakukan aktivitas belanja sesuai dengan kemampuan dan daya minat Masing-masing," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://pontianak.tribunnews.com/2019/07/14/cek-ketersediaan-sembako-bhabinkamtibmas-sambangi-pedagang-di-pasar-belitang

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Cek Ketersediaan Sembako, Bhabinkamtibmas Sambangi Pedagang di Pasar Belitang - Tribun Pontianak"

Post a Comment

Powered by Blogger.