Search

Bos IMF, Trump hingga Vladimir Putin Berduka untuk Tsunami Selat Sunda

Liputan6.com, Jakarta - Para pemimpin dunia serta bos IMF mengirimkan duka cita mereka terkait tsunami Selat Sunda yang terjadi Sabtu malam lalu. Direktur Pelaksana Bank Dunia Christine Lagarde, Presiden Amerika Serikat Donald Trump, Presiden Rusia Vladimir Putin, serta negara-negara sahabat lain turut memberikan duka cita. 

"Saya ingin menyampaikan simpati saya yang paling dalam untuk warga Indonesia yang sekali lagi terkena bencana alam yang berdampak sangat besar. Hati saya bersama dengan semua kolega dan teman-teman yang telah bekerja bersama kami pada saat Pertemuan Tahunan IMF di Indonesia," ucap Lagarde pada akun Twitternya, pada Minggu malam kemarin.

Presiden AS Donald Trump turut mengirimkan ucapan doa dan dukungannya. "Kehancuran yang tak terbayangkan akibat bencana tsunami di Indonesia. Lebih dari dua ratus orang meninggal dan hampir seribuan terluka atau belum diketemukan. Kami berdoa untuk pemulihan dan kesembuhan. Amerika bersamamu!" tegas Trump di Minggu pagi.

CEO Bank Dunia Kristalina Georgieva juga menyempatkan memberikan doa pada Indonesia. "Pikiran dan doa saya bersama orang-orang yang terdampak gempa dan tsunami di sekitar Selat Sunda di Indonesia. Kami berduka untuk nyawa yang hilang, namun kami berdirsi siap untuk mendukung Pemerintah dalam upaya membangun kembali."

Presiden Rusia Vladimir Putin turut memberikan ucapan duka. Ia berkata Rusia turut merasakan kesedihan yang dirasakan orang-orang Indonesia yang bersahabat akibat tsunami Selat Sunda

"Mohon terimalah simpati mendalam saya terkait akibat tragis dari tsunami yang terjadi di area pantai Selat Sunda. Rusia turut merasakan duka dari rakyat Indonesia yang bersahabat. Mohon kirimkan kata-kata simpati tulus dan dukungan saya ke keluarga korband dan sahabat dan harapan agar cepat pulih kepada mereka yang terluka akibat bencana ini," ucap Putin dalam pernyataan resminya, Senin (24/12/2018).

Negara lain seperti Kanada, Denmark, dan Inggris juga telah mengirimkan ucapan duka mereka. Perdana Menteri Justin Trudeau menyebut Kanada siap memberikan bantuan jika dibutuhkan. Begitu pula PM Denmark Lars Rasumessen yang mengirim ucapan simpati bagi rakyat Indonesia. 

"Saya mengirim duka cita mendalam kepada Presiden Jokowi dan banyak orang lainnya yang terdampak aktivitas vulkanik dan tsunami - pikiran kami bersama orang-orang Indonesia yang telah bertahan teguh atas hal ini," ucapnya. 

Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik juga menyampaikan doanya pada korban tsunami Selat Sunda via akun Twitternya. "Turut berduka cita atas jatuhnya korban tsunami di Banten, Pandeglang & Lampung. Doa kami menyertai keluarga korban, semoga diberikan ketabahan. #PrayforAnyer."

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3855796/bos-imf-trump-hingga-vladimir-putin-berduka-untuk-tsunami-selat-sunda

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bos IMF, Trump hingga Vladimir Putin Berduka untuk Tsunami Selat Sunda"

Post a Comment

Powered by Blogger.